Siwon Suju Nikmati Sky Diving di Guam

Senin, 08 Juni 2015 - 21:12 WIB
Siwon Suju Nikmati Sky...
Siwon Suju Nikmati Sky Diving di Guam
A A A
SEOUL - Salah satu personel Super Junior (Suju), Choi Siwon, mengungkapkan bahwa dirinya menyukai kegiatan ekstrem. Baru-baru ini, dia mencoba sky diving di Guam dan membagi pengalamannya itu.

Di akun Instagramnya, Siwon mengunggah sebuah foto yang memperlihatkannya bersama sejumlah instruktur sky diving. “Pengalaman yang benar-benar bagus bersama orang-orang ini di Guam. Sekali lagi, terima kasih. #skydiveguam,” tulis Siwon.

Sky diving biasanya melibatkan aktivitas melompat dari pesawat di atas ketinggian lebih dari 1.000 kaki di udara. Pelompat kemudian jatuh ke bawah dengan kecepatan tinggi sebelum mengembangkan parasut agar bisa mendarat dengan selamat.

Para pemula biasanya melakukan aktivitas ini dengan didampingi instruktur berpengalaman untuk memandu kegiatan ini. Menurut Kpop Starz, Siwon mendapatkan dukungan dari para fans karena sudah cukup berani mencoba sky diving.

Olahraga tampaknya kian masuk dalam kehidupan Siwon. Penyanyi berusia 28 tahun itu baru-baru ini memerankan peran sebagai atlit bersepeda di film To The Fore. Film produksi Hong Kong itu akan dirilis musim panas ini.

Siwon juga sibuk dengan pernikahan virtualnya dengan model Liu Wen dalam We Got Married versi China. Pasangan ini baru saja menjadi cover majalah Elle China dimana mereka terlihat mirip dengan pasangan yang mereka perankan di drama itu.
(alv)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1333 seconds (0.1#10.173)