Inovasi Mouth Spray

Sabtu, 08 Agustus 2015 - 10:59 WIB
Inovasi Mouth Spray
Inovasi Mouth Spray
A A A
MOUTH spray atau penyemprot mulut kini tidak hanya digunakan untuk menyegarkan napas dan mulut, juga untuk kesehatan mulut, bahkan pencegah flu.

Berdasarkan survei yang dilakukan oleh American Dental Association dan dilansir dari Dailymail.co.uk diperoleh fakta bahwa 50% pria dan 60% wanita AS memakai produk kosmetik yang bertujuan untuk menyegarkan napas.

Sementara itu, menurut Dr Rudy Susilo PhD Pharmacologist dan Phytochemist dari Berlin, Jerman, pada acara Peluncuran Spartan di XXI Lounge, Plaza Senayan, Jakarta, Kamis (6/8), mouth spray kini telah dikembangkan dari bahan-bahan alami berkhasiat sehingga tidak hanya dapat menyegarkan napas, juga untuk mencegah flu.

Salah satu bahan alami tersebut adalah alskinova yang bermanfaat sebagai antivirus yang bisa memblok dan mencegah virus masuk ke dalam sel. Ada pula cistus yang memiliki kadar polifenol tinggi yang berfungsi sebagai antivirus, antibakteri, antiradang, meningkatkan daya tahan tubuh serta mempercepat penyembuhan flu.

Dalam hal ini, perusahaan farmasi Interbat mendayagunakan alskinova , rumput laut jenis Kappaphicus dan ekstrak tanaman cistus yang dikenal sebagai pink rock rose untuk membuat mouth spray pencegah flu, bernama Spartan yang menggunakan teknologi nano dari Jerman.

”Spartan adalah hasil inovasi ilmiah terbaru dari Indonesia sebagai produk mouth spray berbahan aktif alami pertama untuk mencegah flu. Kelebihan produk ini adalah terbuat dari bahan aktif alami yang teruji efektivitasnya untuk mencegah flu,” ujar Mohamad Nurhadi, Brand Manager Spartan.

Spartan dikemas dalam bentuk mouth spray yang praktis dan terdiri atas tiga varian rasa yang dapat membuat napas segar, yaitu might mint, lychee breeze, dan royal bloom . Dengan penggunaan 2-3 kali semprot setiap kali pakai, Spartan aman untuk digunakan usia dewasa dan anak-anak.

”Spartan mempunyai variasi rasa yang enak dengan manfaat kesehatan yang terbukti untuk menunjang gaya hidup sehat,” tambah Mohamad. Selain Spartan, ada pula produk mouth spray lainnya, yaitu GoSmile Touch Up Ampoules. Produk ini adalah sebuah sikat yang dikemas dalam tabung kecil berbentuk single shot . Cara penggunaan produk ini, yaitu dengan menekuk ampul hingga casing plastik terbuka.

Setelah ampul terbuka, maka zat pemutih berupa foamlike otomatis akan muncul. ”Semprot dan gosokkan secara merata di permukaan gigi. Produk ini berfungsi untuk menghilangkan noda pada gigi dan membuat napas segar,” tutur Lindsay Colameo, Assistant Digital Editor seperti yang dilansir dari Allure.com.

Ada juga Kissing Elixir. Produk mouth spray yang memadukan bentuk lip gloss dan parfum ini memang diformulasikan untuk mengharumkan napas secara instan. Produk ini diformulasikan dari 100% bahan alami, seperti daun peppermint , vanili, spearmint , kayu manis, dan chorophyll .

”Sebuah spritz (semprotan) secara instan akan menyegarkan napas Anda,” tambah Colameo.

(Dwi Nur Ratnaningsih)
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0727 seconds (0.1#10.140)