Star Wars The Force Awakens jadi Film Terlaris di Dunia

Selasa, 12 Januari 2016 - 04:25 WIB
Star Wars The Force...
Star Wars The Force Awakens jadi Film Terlaris di Dunia
A A A
LOS ANGELES - Star Wars: The Force Awakens telah berhasil untuk mempertahankan posisinya di box office AS selama empat pekan berturut-turut.

Episode ketujuh dari film Star Wars ini berhasil mengalahkan film dari Alejandro G. Inarr itu yang berjudul The Revenant dengan menjadi film terlaris dan mampu meraih pendapatan sebesar USD 41.600.000 dari 4.134 bioskop.

The Force Awakens juga telah mencetak rekor lainnya dengan pendapatan USD 812.000.000 untuk domestik.

Ini menjadi film pertama dalam sejarah yang telah berhasil meraup pendapatan lebih dari USD 800 juta dan telah melebihi pendapatan dari film Avatar (USD 760.500.000) dan Titanic (USD 658.700.000).

Setelah baru saja dirilis di Cina pada hari Sabtu lalu, The Force Awakens telah memperoleh sekitar USD 53.000.000 selama dua hari dan menjadi pembukaan terbesar selama akhir pekan di China.

Secara global, film terlaris di dunia ini juga berhasil meraih pendapatan sebesar USD 1.730.000.000, melampaui pendapatan Jurassic World (USD 1.670.000.000).

“Kualitas berlaku. Ini adalah film berbasis realitas nyata dibuat dalam keadaan yang paling sulit dan hasil akhirnya adalah prestasi yang fantastis,” kata Chris Aronson, Kepala Distribusi Domestik Fox seperti yang dikutip Aceshowbiz.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6843 seconds (0.1#10.140)