Bola-bola Bayam Keju untuk Bekal Sekolah Anak

Rabu, 20 Juli 2016 - 08:27 WIB
Bola-bola Bayam Keju untuk Bekal Sekolah Anak
Bola-bola Bayam Keju untuk Bekal Sekolah Anak
A A A
JAKARTA - Membuat bekal makanan untuk si kecil dapat dikatakan sulit, namun juga sebenarnya mudah. Kesulitannya adalah bagaimana Anda menyeimbangkan nutrisi sesuai dengan kebutuhan sang anak. Sehingga Anda hanya perlu sedikit bereksperimen dengan bentuk-bentuk yang unik dan rasa yang lezat dan disukai oleh anak-anak.

Seperti resep dari Sweetashoney berikut, yakni Bola-Bola Bayam Keju. Meski tidak mudah menyisipkan sayuran dalam kotak makan mereka, namun dengan membuatnya menjadi menarik tentu akan membuat mereka ingin segera menyantapnya. Penasaran seperti apa cara membuatnya? Yuk, simak resepnya!

Bahan-bahan:
220 gram bayam segar, pisahkan daun dengan batangnya, cuci bersih
3 butir telur
60 gram keju cheddar parut
75 gram tepung roti
Daun ketumbar secukupnya (opsional)
Garam dan merica secukupnya

Pelengkap:
Kentang goreng
Saus tomat/saus sambal
Mayonnaise

Cara membuat:
Panaskan oven sampai 180C.

Tempatkan daun ke dalam panci, tambahkan garam dan siram dengan air mendidih. Tutup dan sisihkan selama 3 menit.

Bilas bayam dengan air dingin, kemudian tiriskan dengan menggunakan tangan Anda untuk memeras seluruh air yang tersisa. Setelah itu, potong-potong bayam, kemudian tuang ke dalam mangkuk.

Tambahkan telur, keju, daun ketumbar dan tepung roti, aduk rata. Tambahkan garam dan merica secukupnya, aduk kembali hingga seluruh bahan tercampur rata.

Guanakan sendok atau tangan, bentuk adonan menjadi bola-bola kemudian susun diatas loyang yang telah dilapisi dengan kertas roti

Panggang selama 15-20 menit atau sampai bola-bola bayam berwarna cokelat keemasan. Sajikan bersama kentang goreng dan saus cocolan sesuai selera.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7493 seconds (0.1#10.140)
pixels