Song Joong Ki Jadi Pria yang Dicintai Anak Kecil

Selasa, 03 Januari 2017 - 18:21 WIB
Song Joong Ki Jadi Pria...
Song Joong Ki Jadi Pria yang Dicintai Anak Kecil
A A A
SEOUL - Song Joong Ki yang memiliki popularitas tinggi ini ternyata disukai oleh anak kecil. Hal ini dikarenakan, perilaku aktor Descendants Of The Sun (DOTS) yang ramah.

Mengutip Soompi, hal itu terbukti dengan ucapan Heo Jeong Eun yang merupakan aktris Cilik di Korea Selatan. Heo yang sebelumnya memerankan adik dari Lee Young (Park Bo Gum) di Moonlights Drawn by the Clouds, berharap main drama dengan Song Joong Ki.

Ia pun tidak ragu ketika pembawa acara Jun Hyun Moo membuat memberikan pertanyaan mengenai Song Joong Ki dan Park Bo Gum. Heo pun tanpa ragu memilih Song Joong Ki.

Tidak hanya itu, Song Joong Ki saat di KBS Awards 2016 menutupi mata aktris muda Heo Jeong Eun, ketika ditampilkan tayangan ciumannya. Aksi Song Joong Ki tersebut tersebar oleh penggemar yang hadir dan menuai pujian dari netizen.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2105 seconds (0.1#10.140)