Ini Penjelasan Medis Kenapa Mata Kedutan
A
A
A
JAKARTA - Sejumlah orang percaya bahwa mata kedutan menandakan suatu hal. Mulai dari rindu hingga ingin menangis. Namun secara medis, kondisi ini memiliki penjelasan tersendiri.
Asisten profesor ophthalmology di Mayo Clinic, Dave Patel mengatakan, mata kedutan merupakan refleks otot kelopak mata yang bertujuan untuk melindungi mata dari stimulus asing. Lantas apa penyebab mata kedutan? Berikut ulasannya seperti dilansir dari All About Vision.
1. Kurang tidur
Kelopak mata pada dasarnya sangatlah sensitif. Saat kurang tidur, kelopak mata akan lebih sensitif dan menjadi lelah sehingga menyebabkan mata kedutan.
2. Stres
Saat stres, tubuh akan bereaksi yang berpengaruh pada area mata. Selain itu, pikiran yang tegang juga menyebabkan otot mata menjadi tegang sehingga membuat mata menjadi kedutan.
3. Berlebihan mengonsumsi alkohol dan kafein
Minuman jenis ini memicu jantung berdetak kencang. Lebih dari itu, kafein dan minuman beralkohol juga membuat metabolisme tubuh meningkat sehingga otot bekerja dengan ekstra dan memicu mata kedutan.
Asisten profesor ophthalmology di Mayo Clinic, Dave Patel mengatakan, mata kedutan merupakan refleks otot kelopak mata yang bertujuan untuk melindungi mata dari stimulus asing. Lantas apa penyebab mata kedutan? Berikut ulasannya seperti dilansir dari All About Vision.
1. Kurang tidur
Kelopak mata pada dasarnya sangatlah sensitif. Saat kurang tidur, kelopak mata akan lebih sensitif dan menjadi lelah sehingga menyebabkan mata kedutan.
2. Stres
Saat stres, tubuh akan bereaksi yang berpengaruh pada area mata. Selain itu, pikiran yang tegang juga menyebabkan otot mata menjadi tegang sehingga membuat mata menjadi kedutan.
3. Berlebihan mengonsumsi alkohol dan kafein
Minuman jenis ini memicu jantung berdetak kencang. Lebih dari itu, kafein dan minuman beralkohol juga membuat metabolisme tubuh meningkat sehingga otot bekerja dengan ekstra dan memicu mata kedutan.
(nfl)