3 Langkah Menghilangkan Komedo dengan Bahan yang Ada di Dapur

Kamis, 26 Juli 2018 - 12:30 WIB
3 Langkah Menghilangkan...
3 Langkah Menghilangkan Komedo dengan Bahan yang Ada di Dapur
A A A
JAKARTA - Komedo yang kerap muncul di wajah memang membuat repot. Komedo biasanya muncul ketika pori-pori kulit tersumbat minyak dan debu dan menyebabkan benjolan di wajah. Ketika benjolan ini terkena udara, dia berubah menjadi hitam.

Menghilangkan komedo di salon juga merupakan proses yang sangat menyakitkan. Tapi, jika Anda tahu caranya, menghilangkan komedo sebenarnya bisa dilakukan di rumah tanpa harus menahan rasa sakit di wajah.

Dikutip dari Times of India, ada sejumlah bahan yang ada di dapur rumah yang bisa dipakai untuk menghilangkan komedo. Dengan cara ini, Anda pun tak perlu merogoh uang lebih banyak.

1. Kayu manis dan madu

Campurkan satu sendok makan madu dengan sejumput bubuk kayu manis. Setelah itu, oleskan campuran ini ke area yang ada komedonya. Biarkan selama 5 menit dan bersihkan dengan handuk basah.

2. Baking soda
Baking soda adalah salah satu bahan yang paling mudah ditemukan di dapur dan bahan ini ampuh menghilangkan komedo. Caranya, campur satu sendok makan baking soda dengan satu sendok makan air. Oleskan campuran ini ke bagian wajah yang terkena komedo dan biarkan selama 5 menit. Begitu campuran ini mengering, bilas dengan air hangat.

3. Oatmeal
Oatmeal bisa membersihkan dan menghaluskan wajah Anda. Ambil satu sendok oat yang sudah dilembutkan dan campur dengan beberapa tetes air. Oleskan campuran ini ke daerah yang terkena komedo dan biarkan sampai mengering. Begitu mulai mengering, gosok selama satu menit dan bilas dengan air hangat.
(alv)
Berita Terkait
Cerahkan Kulit Selama...
Cerahkan Kulit Selama Karantina dengan Memanfaatkan Bahan-Bahan Dapur
6 Cara Hilangkan Chicken...
6 Cara Hilangkan Chicken Skin pada Ketiak
Makeup Tak Menempel...
Makeup Tak Menempel di Masker, Ini Triknya!
Bukan Putih dan Mulus,...
Bukan Putih dan Mulus, Ini Kunci Utama Kecantikan Wanita Indonesia
Tips Tampil Cantik dengan...
Tips Tampil Cantik dengan Kulit Berkilau Hanya dalam 7 Hari
3 Tips Meminimalkan...
3 Tips Meminimalkan White Cast ketika Memakai Sunscreen
Berita Terkini
Profil dan Biodata Adrian...
Profil dan Biodata Adrian Maulana, Artis yang Banting Setir Jadi Ahli Finansial
44 menit yang lalu
3 Fitnah Kejam yang...
3 Fitnah Kejam yang Menyerang Putri Diana, Dituduh Lebih dulu Berselingkuh dari Raja Charles III
1 jam yang lalu
Choi Woo Shik Bongkar...
Choi Woo Shik Bongkar Tabiat Asli Kim Soo Hyun, Sebut Kepribadiannya Buruk
1 jam yang lalu
Berbagi Kasih, CIBIS...
Berbagi Kasih, CIBIS Park Gelar Santunan Anak Yatim
2 jam yang lalu
Ibu Kim Sae Ron Sebut...
Ibu Kim Sae Ron Sebut Kim Soo Hyun Memutarbalikkan Fakta
2 jam yang lalu
Meriahnya Ramadan di...
Meriahnya Ramadan di Summarecon Villaggio Outlets, Sajikan Beragam Hiburan
2 jam yang lalu
Infografis
5 Negara dengan Netizen...
5 Negara dengan Netizen Paling Tidak Sopan di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved