Daging Iga Sapi Panggang, Menu Seru untuk Disantap Ramai-Ramai

Rabu, 02 Januari 2019 - 00:55 WIB
Daging Iga Sapi Panggang, Menu Seru untuk Disantap Ramai-Ramai
Daging Iga Sapi Panggang, Menu Seru untuk Disantap Ramai-Ramai
A A A
JAKARTA - Bakar-bakar sate, baik itu dengan bahan ayam maupun kambing, merupakan hal yang sudah biasa. Dan jika menginginkan sesuatu yang baru, cobalah dengan menu yang berbeda, apakah itu?

Ya, Anda bisa mencoba daging iga sapi. Makanan ini akan membuat makan ramai-ramai Anda jauh lebih seru. Tertarik untuk membuatnya? Berikut resepnya seperti dikutip dari Tastemade.

Bahan-bahan:
2 kg daging iga sapi
300 ml kecap asin
300 ml jus jeruk
7 cm jahe, iris
3 butir bawang putih, geprek
Saus barbeque

Cara membuatnya:
1. Masak iga sapi dengan bawang putih, jahe, kecap asin dan jus jeruk selama 1.5 jam di oven dengan suhu 180C.
2. Keluarkan iga sapi. Pindahkan ke pinggan tahan panas. Olesi iga sapi dengan saus, panggang sekali di dalam oven dengan suhu 200 derajat celcius selama 15 menit.
3. Daging iga sapi siap dihidangkan.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7082 seconds (0.1#10.140)
pixels