Omelet Gulung, Penambah Energi dalam Mengawali Hari
A
A
A
JAKARTA - Telur dadar atau omelet kerap dipilih sebagai menu sarapan yang simpel dan menyehatkan. Kandungan nutrisi di dalamnya dapat menjadi tambahan energi untuk mengawali hari.
Anda pun bisa berkreasi dengan menambahkan beberapa bahan pelengkap lainnya seperti sayuran, agar omelet lebih menyehatkan dan nikmat. Makanan ini juga bisa menjadi bekal sekolah yang praktis untuk si kecil. Berikut resep membuat omelet gulung seperti dikutip dari Eresep.
Bahan-bahan:
8 butir (450 g) telur ayam
2 sdt minyak sayur
2 sdt kecap asin
1 sdm minyak sayur untuk olesan
Bahan isi:
1 sdm minyak sayur
1/2 sdt minyak wijen
1 siung bawang putih, cincang halus
1 batang daun bawang, iris halus
125 g udang kupas, cincang halus
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam
1 sdt daun ketumbar cincang kasar
Cara membuatnya:
1. Isian, panaskan minyak dan minyak wijen. Tumis bawang putih dan daun bawang hingga layu dan harum. Masukkan udang cincang, aduk hingga berubah warna. Tambahkan merica, garam, dan daun ketumbar. Aduk rata. Angkat.
2. Omelet, masukkan telur, minyak sayur, dan kecap dalam mangkuk. Kocok selama 2 menit. Olesi wajan persegi antilengket 13x18x3 cm dengan minyak. Panaskan di atas api sedang. Ambil 100 ml adonan telur. Tuang 50 ml bagian adonan telur ke atas wajan, ratakan. Masak di atas api hingga setengah matang.
3. Taruh 2 sdm adonan isi di sisi dadar yang panjang, gulung separuh bagian. Tuang 25 ml adonan telur, gulung separuh bagian. Lakukan hal yang sama hingga adonan telur habis dan mendapatkan gulungan dadar yang tebal dengan isi di tengahnya. Lakukan hal yang sama pada sisa adonan telur dan isi hingga memperoleh 4 gulungan dadar berisi udang.
4. Potong tiap gulung dadar melintang 3 cm. Omelet gulung siap disajikan.
Anda pun bisa berkreasi dengan menambahkan beberapa bahan pelengkap lainnya seperti sayuran, agar omelet lebih menyehatkan dan nikmat. Makanan ini juga bisa menjadi bekal sekolah yang praktis untuk si kecil. Berikut resep membuat omelet gulung seperti dikutip dari Eresep.
Bahan-bahan:
8 butir (450 g) telur ayam
2 sdt minyak sayur
2 sdt kecap asin
1 sdm minyak sayur untuk olesan
Bahan isi:
1 sdm minyak sayur
1/2 sdt minyak wijen
1 siung bawang putih, cincang halus
1 batang daun bawang, iris halus
125 g udang kupas, cincang halus
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam
1 sdt daun ketumbar cincang kasar
Cara membuatnya:
1. Isian, panaskan minyak dan minyak wijen. Tumis bawang putih dan daun bawang hingga layu dan harum. Masukkan udang cincang, aduk hingga berubah warna. Tambahkan merica, garam, dan daun ketumbar. Aduk rata. Angkat.
2. Omelet, masukkan telur, minyak sayur, dan kecap dalam mangkuk. Kocok selama 2 menit. Olesi wajan persegi antilengket 13x18x3 cm dengan minyak. Panaskan di atas api sedang. Ambil 100 ml adonan telur. Tuang 50 ml bagian adonan telur ke atas wajan, ratakan. Masak di atas api hingga setengah matang.
3. Taruh 2 sdm adonan isi di sisi dadar yang panjang, gulung separuh bagian. Tuang 25 ml adonan telur, gulung separuh bagian. Lakukan hal yang sama hingga adonan telur habis dan mendapatkan gulungan dadar yang tebal dengan isi di tengahnya. Lakukan hal yang sama pada sisa adonan telur dan isi hingga memperoleh 4 gulungan dadar berisi udang.
4. Potong tiap gulung dadar melintang 3 cm. Omelet gulung siap disajikan.
(nug)