Tanpa Nasi, Anda Masih Bisa Menikmati Tumis Daun Singkong

Jum'at, 18 Januari 2019 - 03:31 WIB
Tanpa Nasi, Anda Masih...
Tanpa Nasi, Anda Masih Bisa Menikmati Tumis Daun Singkong
A A A
JAKARTA - Membuat daun singkong menjadi sayur, mungkin sudah biasa. Namun, apakah Anda pernah mencoba daun singkong diolah dengan cara ditumis? Jika masih belum, maka sekarang Anda bisa mencoba untuk membuatnya di rumah.

Dengan tumis daun singkong, Anda yang enggan makan nasi pun bisa menyantapnya begitu saja. Rasanya tetap terasa nikmat.

Cara membuatnya yang relatif mudah, tumis daun singkong bisa menjadi pilihan disajikan untuk makan malam bersama keluarga tercinta. Berikut resep dan cara membuatnya seperti dikutip dari Cookpad.

Bahan-bahan:
1 ikat daun singkong
1 bks teri medan

Bumbu:
8 bawang merah
5 siung bawang putih
10 cabai rawit
1 ruas lengkuas, memarkan
1 lbr daun salam
Gula secukupnya
Garam secukupnya
Penyedap rasa secukupnya

Cara membuatnya:
1. Petik daun singkong, cuci lalu rebus sampai matang. Tiriskan daun singkong dan peras. Potong-potong daun singkong. Siapkan wajan, goreng teri medan. Sisihkan.

2. Potong-potong bawang merah, bawang putih dan cabai rawit. Goreng semua bumbu sampai harum. Masukkan daun singkong yang sudah dipotong-potong. Tambahkan garam, gula, penyedap rasa dan teri yang sudah digoreng.

3. Aduk-aduk sampai merata. Koreksi rasa. Angkat. Tumis daun singkong siap dihidangkan.
(nug)
Berita Terkait
Resep Shakshuka Telur,...
Resep Shakshuka Telur, Sajian Sarapan Khas Timur Tengah
Resep Membuat Spaghetti...
Resep Membuat Spaghetti Brulee yang Bisa Jadi Inspirasi Anda
Resep Sup Kacang Putih...
Resep Sup Kacang Putih dan Sayuran, Menyehatkan di Kala Hujan
Tambahkan Sedikit Bumbu,...
Tambahkan Sedikit Bumbu, Oseng Kikil Rawit Terasa Makin Nikmat
Kaya Vitamin dan Mineral,...
Kaya Vitamin dan Mineral, Begini Cara Variatif Mengolah Bayam
Mengenal sekaligus Bikin...
Mengenal sekaligus Bikin Senbei, Kerupuk Tradisional Khas Jepang
Berita Terkini
Resep Minuman Penurun...
Resep Minuman Penurun Kolesterol, Solusi Sehat usai Santap Makanan Lebaran Berlemak
9 menit yang lalu
Ariel NOAH Klarifikasi...
Ariel NOAH Klarifikasi soal Lagunya Bebas Dinyanyikan, Bukan Gratis tapi Tak Perlu Izin
1 jam yang lalu
Sinopsis Film Pabrik...
Sinopsis Film Pabrik Gula, Adaptasi Thread Simpleman yang Disebut Mirip KKN Desa Penari
2 jam yang lalu
5 Drama Korea Mirip...
5 Drama Korea Mirip Undercover High School, Penuh Aksi dan Ketegangan
3 jam yang lalu
Paula Verhoeven Ungkap...
Paula Verhoeven Ungkap Hidupnya Lebih Tenang, Isyaratkan Sudah Ikhlas Berpisah dari Baim Wong
4 jam yang lalu
Dehidrasi Bisa Picu...
Dehidrasi Bisa Picu Stroke, E-Money Khusus Dukung Kesehatan Masyarakat
5 jam yang lalu
Infografis
13 Rudal dan Drone Iran...
13 Rudal dan Drone Iran yang Bisa Hancurkan Pangkalan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved