Sudah Pakai Skin Care Tapi Masih Jerawatan, Normalkah?

Kamis, 26 September 2019 - 20:48 WIB
Sudah Pakai Skin Care...
Sudah Pakai Skin Care Tapi Masih Jerawatan, Normalkah?
A A A
JAKARTA - Jerawat merupakan masalah kulit yang kerap dikeluhkan banyak orang, khususnya para wanita. Tak hanya dapat mengurangi nilai penampilan, munculnya jerawat juga menyebabkan menurunnya kepercayaan diri hingga dapat mengintimidasi penderitanya.

Karena itu, tak heran jika banyak orang rela melakukan sejumlah perawatan hingga skin care dari berabagai brand kecantikan atau dokter kulit untuk mengatasi jerawat. Namun, bagaimana jika jerawat tetap muncul meski sudah menggunakan skin care? Normalkah hal tersebut?

"Yang harus diketahui adalah jerawat terjadi karena beberapa hal. Pertama karena mukanya berminyak, hormon dan kotor. Bisa juga karena makanan, bawaan sehingga jerawat terus keluar," kata dematologis, dr. Kardiana Purnama Dewi Sp.KK saat peluncuran Silcot Maximizer Cotton di Ocha & Bella, Jakarta, Kamis (26/9/2019).

Namun, jika jerawat masih terus muncul untuk waktu yang lama, dan jika jerawat menyakitkan serta kistik meski sudah menggunakan skin care, dr. Kardiana menyarankan untuk tidak menggunakan sembarangan skin care. Sebagai gantinya, dr. Kardiana menghimbau untuk segera mengunjungi dokter.

"Kalau pakai cream tapi nggak cocok, bisa buat beruntusan atau pakai terus nggak pakai itu tandanya not good. Pada kondisi tertentu, lagi jerawat dan meradang itu jangan sembarangan pakai produk tapi kalau nggak masalah, boleh pakai," sarannya.

Nantinya, dokter kulit akan memberikan penanganan khusus dan tepat sesuai dengan kondisi kulit.

"Jadi dibutuhkan perawatan khusus. Dibutuhkan obat-obatan dan konsultasi dokter," kata dia.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0225 seconds (0.1#10.140)