Luhan dan Kris Digugat, EXO-L Lindungi Member EXO China

Kamis, 12 Februari 2015 - 13:46 WIB
Luhan dan Kris Digugat,...
Luhan dan Kris Digugat, EXO-L Lindungi Member EXO China
A A A
SEOUL - Tindakan hukum yang dilakukan oleh SM Entertainment atas dua mantan anggota EXO yaitu Luhan dan Kris membuat para EXO-L (sebutan fans EXO) sedih dan prihatin. Tak hanya itu, kekhawatiran fans juga ditujukan kepada anggota EXO yang berasal dari China yaitu Lay dan Tao.

Bahkan tuntutan hukum SM Entertainment yang diajukan di China menyebabkan penggemar EXO ingin melindungi anggota yang berasal dari China, Tao dan Lay. Meskipun ada fans yang ingin agar Lay dan Tao keluar dari EXO.

"EXO masih populer tapi aku ragu orang-orang China masih akan seperti EXO ketika perusahaan Korea memperlakukan warga negaranya dengan cara itu,"ujar salah satu EXO-L seperti dikutip dari Allkpop. "Saya ingin Lay dan Tao meninggalkan EXO,"tambah salah satu penggemar

Sebelumya SM Entertaiment selaku agensi dari EXO mengajukan gugatan terhadap Kris dan Luhan karena diduga melanggar kontrak mereka dengan melakukan promosi dan mengejar proyek-proyek di China. Setelah mengajukan gugatan di Shanghai, SM Entertainment juga mengajukan gugatan yang sama terhadap Luhan melalui Hong Kong pada 10 Februari.

Gugatan tersebut menyebutkan bahwa kegiatan Luhan di China adalah ilegal dan memanfaatkan nama EXO untuk meraih popularitas di China. "Seperti terungkap dalam pernyataan kami sebelumnya, kami akan mengambil tindakan hukum untuk melindungi hak-hak dan keuntungan dari SM, EXO, dan korban lain yang terkena dampak promosi selebritas ilegal dan pelanggaran kontrak dan mencegah pelanggaran seperti hak,"ujar perwakilan agensi

Akibat dari tindakan SM yang menggugat Luhan dan Kris, memunculkan rumor bahwa Tao dan Lay telah menandatangani kontrak dengan agensi lainnya di China yaitu Hwai Brothers dan akan berhenti sebagai member EXO.

Mengingat bahwa laporan menunjukkan Hwai Brother adalah orang dekat dengan penandatanganan Kris. Rumor tersebut telah berembus kencang di kalangan penggemar EXO. Sehingga membuat resah para fans EXO.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8116 seconds (0.1#10.140)