Film Kartu Pos Wini Upaya Pos Indonesia Rangkul Milenial dan Gugah Kesadaran pada Kanker

Rabu, 05 April 2023 - 22:00 WIB


“Kami memang tidak mendapatkan dana dari pemerintah, tapi kami menggandeng pemerintah dalam melaksanakan program-program kami. Kami bekerja sama dengan masyarakat. Di Indonesia, mungkin di negara lain juga, yang sakit itu bukan hanya pasiennya namun juga seluruh keluarga, membutuhkan pengertian, dukungan moril dan materil,” ungkap Aru.

Atas upaya yang dilakukan Pos Indonesia menggerakkan donasi bagi penderita kanker melalui YKI, Prof Aru memberikan apresiasi. “Kami berterima kasih atas upaya PT Pos Indonesia dalam menggerakkan fund raising campaign,” ucap Aru.

Sementara itu, ditemui di lokasi yang sama, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Sidarto Danusubroto yang akrab disapa Opa, memberikan dukungan dan apresiasi atas peluncuran film KPW.

“Saya dekat dengan para penyintas Kanker. Istri saya lima tahun lalu meninggal karena kanker, dan juga anak perempuan saya. Film ini memberikan semangat dan pesan moral bahwa penting bagi kita untuk menjaga kesehatan dan berupaya men-support keluarga penyintas,” jelas Sidarto.

Para pemeran film KPW tak ketinggalan turut bangga dan senang terlibat di film yang bernuansa Pos Indonesia ini. Ruth Dewayani yang diperankan Denira Wiraguna mengaku bangga dilibatkan di Film ini. Film KPW, menurut Denira, selain menghibur juga memberi harapan doa, semangat karena film ini dibuat untuk untuk teman teman pernah mengalami penyakit kanker, penyintas, keluarga atau sekarang yang sedang mengidap penyakit kanker.



“Pesan moralnya pasti kita memberikan harapan, doa, semangat juga, film ini menurut aku bukan cuma menghibur aja tapi menurut aku memberikan harapan, memberikan semangat karena film ini dibuat mungkin untuk teman-teman yang pernah menderita kanker, leukimia, penyintas, atau bahkan sedang mengalami. Atau bahkan sekarang yang sedang menjadi care giver yang menyemangati seorang pengidap penyakit kanker. Jadi aku harap ya untuk harapan juga gitu," papar Denira.

Fajar Rezky yang melakonkan peran Krisna mengaku sangat termotivasi ikut jadi bagian di film ini. “Dan memang film ini juga menginspirasi, banyak pesan moralnya, pelajaran hidup juga, jadi buat diluaran sana wajib banget nonton ini karena ini bisa membuat kita lebih semangat hidup lagi,” ujar Fajar.

Sang ibu Wini, Rosiana, yang diperankan Ivonne Inawade juga tertantang memerankan karakter dari ibu penderita kanker darah. “Puas banget secara visual, secara gamblang, secara cerita semua ternyata bagus, banyak hal-hal yang bisa diambil dan menginspirasi untuk kita semua cerita tentang penyakit leukimia, bercerita tentang percintaan, drama-dramanya yang menginspirasi, pokoknya untuk ramadan ini sangat-sangat bagus untuk ditayangkan Rartu Pos Wini,” kata Ivonne.

Selain Sidarto, turut hadir pada peluncuran film KPW, yaitu Watimpres Putri Kus Wisnu Wardani, Inspektur Jenderal Polisi (Purn). Kemudian ada juga Miranda Gultom, Ibu Tri Sutrisno, Ibu Widodo A.S, dan dari komunitas Pertiwi diwakili Shinta Omar.

Jajaran direksi PT Pos Indonesia (Persero) pun tampak hadir, yakni Direktur Bisnis Kurir dan Logistik Siti Choiriana, Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Endy Pattia Rahmadi Abdurrahman, Direktur Human Capital Management Tonggo Marbun, serta Corporate Secretary Tata Sugiarta.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More