BNI Java Jazz Festival 2023 Digelar Hari Ini, Sandiaga Ingin Nonton Ariel NOAH Feat BCL

Jum'at, 02 Juni 2023 - 13:20 WIB
BNI Java Jazz Festival 2023 digelar mulai hari ini Jumat (2/6/2023). Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno pun tak sabar menonton aksi panggung para musisi. Foto/Yulianto
JAKARTA - BNI Java Jazz Festival 2023 digelar mulai hari ini, Jumat (2/6/2023) di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno pun tak sabar menonton aksi panggung para musisi.

Sandiaga pun rencananya akan datang ke BNI Java Jazz Festival 2023 untuk menyaksikan lagsung penampilan para musisi. Salah satunya musisi ternama Indonesia seperti duet Ariel NOAH dan Bunga Citra Lestari (BCL) .

"Tapi ada beberapa artis dalam negeri juga, kayak Andien, Aditya Sofyan keren banget musiknya," kata Sandiaga di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (2/6/2023).

"Ariel dan BCL tentunya, dan beberapa musisi andalan kita," sambungnya.





Selain musisi Indonesia, Sandiaga berencana untuk menonton langsung aksi panggung musisi internasional. Seperti The Chicago Experience yang terkenal lewat lagunya yang berjudul You're the Inspiration dan Beginnings.

"Chicago, saya pengen banget nonton Chicago. Semoga waktunya pas," jelas Sandiaga.

BNI Java Jazz Festival 2023 akan digelar selama tiga hari yakni mulai dari Jumat (2/6/2023) hingga Minggu (4/6/2023). Festival musik ini akan menampilkan musisi dalam dan luar negeri dengan 12 panggung istimewa.

President Director BNI Java Jazz Festival 2023 Dewi Gontha memastikan bahwa para musisi yang tampil akan memberikan penampilan spesial dan membuat penonton bernostalgia.



"Kami ingin membuat festival di mana pengunjung dapat menciptakan kenangan baru ataupun mengingat kenangan di masa lampau," ujar Dewi.

Di sisi lain, Dewi menargetkan 110 ribu penonton selama gelaran festival musik ini. "Setiap tahun kita pertahanin itu karena sesuai sama kapasitas medium juga. Tapi kalau ada venue yang lebih besar lagi saya berharap bisa lebih dari target itu," tutup Dewi.
(dra)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More