Benarkah Minum Kopi Bisa Bikin Gairah Seksual Meningkat? Cek Faktanya di Sini!

Minggu, 01 Oktober 2023 - 16:16 WIB




Penelitian lain juga menunjukkan bahwa pria yang rutin mengonsumsi kopi berkafein memiliki kadar testosteron lebih tinggi dibandingkan mereka yang tidak mengonsumsinya.

Ada kemungkinan kafein dapat meningkatkan gairah seks Anda. Kafein merupakan stimulan, yaitu obat yang dapat meningkatkan energi serta kewaspadaan dengan cara mempercepat otak dan tubuh. Peningkatan energi ini juga dapat meningkatkan gairah seks Anda.

Selain meningkatkan energi, kafein juga dapat meningkatkan kadar testosteron pada pria. Penelitian menunjukkan bahwa pria yang rutin mengonsumsi kopi berkafein memiliki kadar testosteron lebih tinggi dibandingkan mereka yang tidak mengonsumsinya.

Sebuah penelitian menemukan bahwa mengonsumsi lebih dari 4 miligram kopi sebelum berolahraga meningkatkan kadar testosteron pada atlet. Sebuah penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa mengunyah permen karet berkafein dapat meningkatkan kadar testosteron hingga 14%.

Kemampuan kafein untuk meningkatkan kadar testosteron juga dapat meninggikan gairah seks, karena rendahnya kadar testosteron dikaitkan dengan rendahnya libido.

Namun, para ilmuwan belum mempublikasikan penelitian mengenai pengaruh kopi terhadap libido manusia.
(tsa)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More