9 Rekomendasi Film Terbaik yang Disutradarai Angga Dwimas Sasongko

Selasa, 04 Juni 2024 - 22:29 WIB
Mengisahkan tentang Wiro Sableng, seorang murid dari pendekar misterius bernama Sinto Gendeng yang memberikan amanat untuk meringkus Mahesa Birawa, mantan murid Sinto Gendeng yang berkhianat. Dalam perjalanannya mencari Mahesa Birawa, Wiro Sableng berpetualang bersama dua sahabat barunya dan menguak rencana keji Mahesa Birawa.

5. Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini

Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini menceritakan tentang drama keluarga yang awalnya semua baik-baik saja, hingga pada saat Awan mulai berkenalan dengan seorang musisi bernama Kale, perubahan sifat Awan yang tak ingin lagi dikekang menjadi konflik besar bagi keluarganya dan terbongkarnya rahasia di masa lalu.

6. Story of Kale: When Someone’s In Love

Story of Kale merupakan spin off dari Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini yang menceritakan tentang kisah cinta Kale di masa lalu dengan Dinda. Kisah cinta mereka yang pada awalnya baik-baik saja harus menghadapi jurang buntu antara keduanya. Story of Kale dibintangi oleh Ardhito Pramono dan Aurélie Moeremans.

7. Mencuri Raden Saleh

Mencuri Raden Saleh merupakan film aksi yang mengisahkan sekelompok 6 pemuda yang merencanakan pencurian lukisan bersejarah Penangkapan Pangeran Diponegoro karya Raden Saleh yang terletak di Istana Presiden. Masing-masing dari mereka memiliki peran dan tugasnya masing-masing agar aksi pencurian lukisan Raden Saleh dapat berjalan sukses di tengah-tengah keamanan yang super ketat.

8. Jalan yang Jauh, Jangan Lupa Pulang

Jalan yang Jauh, Jangan Lupa Pulang dirilis sebagai sekuel Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini. Film yang berlatar di London ini menceritakan tentang kehidupan Aurora di London untuk studinya. Sayangnya, akibat permasalahan cinta yang dilaluinya menyebabkan kehidupan Aurora menjadi kacau. Awan dan Angkasa yang khawatir akan kabar Aurora pun akhirnya menyusul ke London dan meminta Aurora untuk pulang ke Indonesia.



9. 13 Bom di Jakarta

13 Bom di Jakarta menceritakan tentang teror yang menyelimuti kota Jakarta dengan adanya serangan 13 bom hingga banyaknya korban jiwa akibat peristiwa mengerikan tersebut. Badan Kontra Terorisme Indonesia pun bergerak dengan membuat tim agen rahasia untuk menindak rencana teror bom.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More