5 Fakta Menarik Lomba Makan Kerupuk, Kegiatan Favorit di Hari Kemerdekaan RI

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 10:30 WIB
Lomba makan kerupuk menjadi favorit dan kerap dilakukan di momen 17 Agustusan. Foto Ilustrasi/Shutterstock
JAKARTA - Perayaan hari kemerdekaan Indonesia selalu identik dengan kegiatan lomba yang seru dan membakar semangat. Lomba-lomba ini juga menjadi tradisi yang ikonik dan selalu digelar saat hari kemerdekaan.

Salah satu yang begitu populer ialah lomba makan kerupuk. Lomba ini menjadi favorit dan kerap dilakukan di momen 17 Agustusan.

Lomba makan kerupuk sendiri mengharuskan peserta menghabiskan kerupuk putih yang digantung dengan tali. Peserta harus memakan kerupuk tersebut tanpa bantuan tangan hingga kerupuk habis. Siapa yang paling cepat, dialah pemenangnya.





Namun, tahukah Anda bahwa ada fakta-fakta menarik di balik perlombaan makan kerupuk ini? Tak cuma jadi ajang seru-seruan, lomba makan kerupuk juga memiliki sejarah dan makna yang dalam untuk masyarakat Indonesia.

Berikut fakta menarik lomba makan kerupuk yang sering dilakukan di momen HUT kemerdekaan 17 Agustus.

1. Ajarkan Rasa Syukur dan Pantang Menyerah

Pertama ialah mengajarkan rasa syukur dan pantang menyerah. Lomba makan kerupuk ini menjadi momentum agar rakyat Indonesia bersyukur atas keadaan mereka saat ini.

Hal itu berangkat dari sulitnya rakyat Tanah Air di masa penjajahan dulu untuk mendapat makanan dan hanya bisa mengonsumsi kerupuk.

Selain itu, lomba makan kerupuk juga mengajarkan rasa pantang menyerah. Tercermin saat peserta kesulitan, namun tetap semangat menghabiskan kerupuk tersebut meski tak boleh dibantu dengan kedua tangan.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More