Si Bandros Bandung Tour on Bus yang Memanjakan Wisatawan

Minggu, 06 Desember 2020 - 01:08 WIB
Untuk memudahkan pengenalan, Bandros ada dua jenis. Pertama adalah Bandros bertuliskan “Mang Dudung”, yang rutenya berkeliling ke tempat-tempat bersejarah di Kota Bandung. Satu lagi adalah Bandros bertuliskan “Permen” yang rutenya berkeliling melintasi tempat-tempat wisata sehingga disarankan bertanya pada petugas lebih dahulu.

Supir dan kondektur si Bandros berpakaian khusus untuk menarik perhatian. Selain itu, bus ini juga dilengkapi layanan internet gratis, makanan ringan khas Bandung, dan beberapa layanan lainnya. Dengan bentuk yang unik, bus tingkat beratap terbuka ini diharapkan dapat mendukung kemajuan pariwisata Bandung.

Wisatawan yang berkunjung ke Kota Bandung dapat memanfaatkan bus ini dengan sebelumnya memarkir kendaraan mereka di tempat tertentu. Berikutnya mereka dapat mengitari Kota Bandung menggunakan Bandros. Moda transportasi berwisata ini diharapkan dapat mengurangi kemacetan di Bandung saat hari-hari libur dimana biasanya padat oleh kendaraan dari luar kota terutama Jakarta.

Pemerintah Kota Bandung meluncurkan bus pariwisata ini dengan bantuan swasta dengan memanfaatkan program tanggung jawab sosial perusahaan atau CSR (Corporate Social Responsibility) dalam bidang pariwisata. (Baca juga: Khofifah Ajak Pengelola Tempat Wisata Maksimalkan Potensi UMKM Daerahnya )

Sementara, nama Bandros sendiri sebenarnya tidak akan asing di telinga pecinta kuliner, sebab itu adalah salah satu nama makanan jajanan kaki lima khas Jawa Barat.
(tdy)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More