Berbagi Makanan Buka Puasa, Gritte Agatha Masak Bihun Goreng Semeter

Selasa, 27 April 2021 - 11:16 WIB
Kali ini, konten kreator Gritte Agatha akan memasak dan berbagi makanan buka puasa ke orang-orang di jalan. / Foto: ist
JAKARTA - Di bulan suci ini, seluruh umat muslim dianjurkan untuk berbuat kebaikan sebanyak-banyaknya. Kali ini, konten kreator Gritte Agatha akan memasak dan berbagi makanan buka puasa ke orang-orang di jalan.



Tidak sendirian, Gritte mengajak konten kreator Venly, Raihandika, dan penyanyi Risky Kurniady untuk masak bareng sambil menunggu waktu berbuka. Gritte mengundang 3 konten kreator tampan yang banyak digandrungi cewek-cewek ini karena mereka jago masak. Ketiganya mengaku suka memasak saat di kosan.

Mereka menggunakan bumbu seperti bawang merah, bawang putih, cabai, bumbu penyedap, kecap, dan bumbu pecel. Risky kebagian tugas untuk memotong-motong bahan, Raihandika mengaduk bumbu, dan Venly memasak telur. Venly pun menunjukkan kemampuan handalnya dalam mengiris bawang. Ia mengaku suka diajarkan memasak oleh ayahnya.

Di tengah-tengah memasak, Risky pun beberapa kali diminta bernyanyi oleh teman-temannya, ia pun menyanyikan lagu terbarunya dengan suara merdu. Setelah telur jadi, mereka menambah bakso untuk melengkapi hidangan. Saat ditanya makanan buka puasa favorit, keempat remaja ini memiliki jawaban yang beragam.



"Kolak," jawab Venly.

"Bihun pakai sambal kacang," jawab Gritte.

"Gado-gado," jawab Risky.

"Gorengan," jawab Raihandika.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More