Studi: Vaksin Berbasis mRNA Beri Perlindungan dari Covid-19 Lebih Lama

Jum'at, 02 Juli 2021 - 21:09 WIB
Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) secara resmi mengeluarkan izin penggunaan darurat (EUA) untuk vaksin mRNA tersebut, Jumat (2/7/2021). / Foto: ilustrasi/ist
JAKARTA - Indonesia siap menerima vaksin Moderna . Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) secara resmi mengeluarkan izin penggunaan darurat (EUA) untuk vaksin mRNA tersebut, Jumat (2/7/2021).



Menurut data BPOM , vaksin Moderna diperuntukkan untuk kelompok masyarakat di atas 18+ dengan efektivitas 96,1 persen. Untuk kelompok di atas 65 tahun, vaksin ini masih cukup baik memberikan perlindungan yaitu 86,4 persen.

Di sisi lain, studi kecil di Inggris menemukan fakta bahwa vaksin Moderna mampu memberikan perlindungan terhadap virus SARS-CoV2 penyebab Covid-19 bertahun-tahun lamanya. Ini kabar yang membahagiakan pastinya mengingat pandemi yang belum tahu kapan berakhirnya.

"Vaksin Pfizer-BioNtech dan Moderna Covid-19 kemungkinan akan memberikan perlindungan terhadap Covid-19 selama bertahun-tahun jika virus tidak berkembang secara signifikan," ungkap sebuah studi kecil yang dilakukan baru-baru ini, lapor Live Science.



Tingkat perlindungan tergantung pada seberapa banyak dan seberapa cepat virus berevolusi, serta seberapa kuat berbagai jenis vaksin dalam memacu respons kekebalan yang bertahan lama.

"Vaksin Pfizer-BioNTech dan Moderna keduanya menggunakan platform yang relatif baru yang dikenal sebagai messenger RNA (mRNA) untuk melatih sistem kekebalan tubuh untuk melawan SARS-CoV-2, virus yang menyebabkan COVID-19," lanjut laporannya.

Bagaimana studi ini dilakukan?

Dijelaskan di sana bahwa sekelompok peneliti merekrut 41 peserta yang menerima dua dosis vaksin Pfizer, delapan hari sebelumnya telah terinfeksi Covid-19.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More