Ahli: Pasien Jantung yang Pernah Operasi Katup Berisiko Jalani Operasi Ulang

Selasa, 16 November 2021 - 08:44 WIB
Operasi jantung itu sendiri ada 4 jenis. Pertama operasi bypass yang biasa dilakukan pada pasien jantung koroner dengan masalah serangan jantung. Lalu, ada operasi aorta yang dilakukan pada pasien dengan robekan atau pelebaran pada pembuluh darah besar.

Selanjutnya, operasi penggantian katup jantung yang dilakukan pada pasien dengan masalah kebocoran atau kerusakan katup jantung. Dan tipe operasi jantung yang terakhir adalah operasi jantung lain, misalkan tumor pada jantung atau masalah kelainan bawaan di jantung.



"Keempat jenis operasi jantung tersebut semua memiliki risiko dilakukannya operasi ulang. Tapi, sekali lagi yang cukup berisiko adalah tindakan operasi katup jantung," katanya.

"Untuk itu, sangat disarankan kepada pasien jantung yang pernah menjalani operasi jantung untuk menjaga dengan betul-betul kebiasaan hidup sehatnya, juga menurut pada anjuran yang diberikan dokter, termasuk disiplin konsumsi obat dan kontrol ke dokter," pungkas dr. Dicky.
(tsa)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More