Tekan Prevalensi Merokok, Potensi Produk Alternatif Perlu Dikaji Pemerintah

Selasa, 09 Agustus 2022 - 16:57 WIB
prevalensi merokok di Indonesia sudah menembus angka 69,1 juta jiwa. / Foto: ilustrasi/ist
JAKARTA - Dalam mendukung upaya pemerintah menekan prevalensi merokok di Indonesia, produk tembakau alternatif dinilai memiliki potensi yang signifikan untuk hal tersebut.

Berdasarkan sejumlah hasil riset di dalam dan luar negeri, produk ini dipandang mampu mengurangi risiko kesehatan jika dibandingkan dengan rokok konvensional, sehingga layak dikedepankan sebagai pilihan bagi para perokok dewasa yang kesulitan untuk berhenti dari kebiasaannya.

Menurut Ketua MAWAS Center, Kurniawan Saefullah, prevalensi merokok di Indonesia sudah menembus angka 69,1 juta jiwa. Untuk mengatasi masalah tersebut, pemerintah perlu kedepankan strategi yang berbeda dan pragmatis, ketimbang hanya menggunakan strategi pengendalian tembakau yang selama ini tidak berhasil membantu perokok untuk berhenti.





Implementasi dari solusi tersebut dapat dimulai dengan mengkaji potensi dari pemanfaatn produk tembakau alternatif seperti rokok elektrik, produk tembakau yang dipanaskan, maupun kantong nikotin.

"Strategi pengendalian tembakau yang dijalankan pemerintah selama ini belum menunjukkan hasil yang maksimal dalam menurunkan angka perokok maupun mendorong perokok bisa berhenti di Indonesia, jadi pemerintah perlu terbuka dengan segala opsi yang tersedia," ujar Kurniawan dalam keterangan persnya, Selasa (9/8/2022).

"Produk tembakau alternatif adalah salah satu opsi yang dapat dimanfaatkan pemerintah untuk mengatasi masalah merokok dengan menyediakan akses kepada perokok dewasa untuk beralih," lanjut dia.

Lebih lanjut, Kurniawan mengutarakan, menambahkan produk tembakau alternatif menerapkan konsep pengurangan risiko (harm reduction). Hal itu terlihat dari sejumlah hasil riset, salah satunya dari studi dilakukan Public Health England, yang menunjukkan bahwa produk ini mampu mengurangi risiko kesehatan hingga 90-95 persen daripada rokok.

Dengan demikian, perokok dewasa yang sulit berhenti tetap bisa mendapatkan asupan nikotin melalui cara yang lebih rendah risiko dibandingkan dengan terus merokok.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More