Ivan Gunawan Manfaatkan Peluang Bisnis Hijab, Hadirkan Koleksi Ramadan

Jum'at, 31 Maret 2023 - 18:19 WIB
loading...
Ivan Gunawan Manfaatkan...
Artis sekaligus desainer Ivan Gunawan (Igun) menghadirkan store Mandjha Hijab Ivan Gunawan di Margo City Depok pada Jumat (31/3/2023). Foto/Thomas Manggalla
A A A
JAKARTA - Artis sekaligus desainer Ivan Gunawan (Igun) memanfaatkan bulan suci Ramadan sebagai peluang bisnis fashion busana muslim. Momen Ramadan ini, sang desainer menghadirkan store Mandjha Hijab Ivan Gunawan di Margo City Depok pada Jumat (31/3/2023).

Mandjha yang hadir perdana pada 21 April 2017 ini kini genap berusia 6 tahun inisudah memiliki 60.000 lebih member loyal dan ratusan Agen diseluruh Indonesia. Saat ini sudah ada 13 store tersebar diseluruh Indonesia, yaitu Bandung, Bekasi,Bogor,Cirebon,Yogyakarta, Purwokerto, Semarang, Makassar, Malang, Surabaya, Pekanbaru dan baru saja hadir di Margo City Depok.

“Hari ini storeMandja ke 13 mimpi ditahun lalu di 2022 pengen miliki store pertama di mall ini dan sebelumnya masyarakat Depok dapat koleksi harus ke Bekasi atau Bogor sehingga antusias dan dapat respon bagus perempuan ibu- ibu Depok semoga bisa menarik costumer baru Depok yang potensial,” ujar Igun di Margo City Depok, Jumat (31/3/2023)

Menariknya, dalam Grand Opening Store Mandjha Margo City Depok, Igun mempersembahkan edisi terbatas berupa 18 limited edition scarf for Margo City. Rancangan ini terinspirasi dari Urban City Look dengan menampilkan tema-tema monogram, flower, abstrak graphical dengan warna-warna yang attractive, dan koleksi ini khusus hanya bisa didapatkan di Mandjha Margo City Depok.



“Untuk Mandjha Depok ini, aku sebagai desainer membuat rancangan 18 kerudung ekslusif di Depok jadi semacam gimmick sebelumnya sudah membuat pembukaan di Surabaya dan ini Depok memang pengen buat 18 warna yang mewakili keceriaan dari orang wanita kota Depok,” ungkap Igun.

Koleksi Hari Raya 2023 Mandjha Hijab Ivan Gunawan menampilkan gaya dan produk kekinian dan up-to-date, baik dalam desain, motif dan corak untuk memanjakan perempuan muslim yang ingin tampil lebih cantik, namun tetap sesuai kaidah Islami

Untuk Ramadan tahun ini sebanyak 52 koleksi, yang terdiri dari 40 koleksi busana wanita dan 12 koleksi busana pria. Busana wanita terdiri dari dress, blouse, one set, outer, pants, skirt, scarf dan shawl. Sementara busana pria terdiri dari kemeja koko, jaket dan moshat. Koleksi ini hadir dalam pilihan untuk family collection , couple collection, single product dan untuk remaja.

“Koleksi raya Mandjha Hijab ini ready to order. Ada layering. Dan karena peminatnya banyak yang minta sizenya dibesarin, maka kali ini aku bikin free size dengan model loose. Jadi bisa dipakai sama yang biasa pakai ukuran S hingga yang double XL”jelasnya.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1760 seconds (0.1#10.140)