Upaya Kenalkan Budaya dan Kuliner Negeri Ginseng Korea Selatan melalui Korea Content Show

Minggu, 03 September 2023 - 16:28 WIB
loading...
Upaya  Kenalkan Budaya dan Kuliner Negeri Ginseng Korea Selatan  melalui Korea Content Show
Korea Content Showmedia perkenalkan ragam brand Korea Selatan yang produknya belum dijual secara luas di Indonesia.
A A A
Lodi bekerja sama dengan Dreamers.id menggelar sebuah acara bertajuk Korea Content Show selama tiga hari, mulai Jumat (1/9) hingga Minggu (3/9) di Mall of Indonesia di Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Lewat kegiatan ini, upaya penyelenggara untuk semakin berkenalan dengan ragam brand Korea Selatan yang produknya belum dijual secara luas di Indonesia. Ya, pengalaman itulah yang akan Anda dapatkan saat menyambangi pameran Korea Content Show edisi perdana acara hasil kerja sama Lodi dan Dreamers.id

CEO Dreamers.id, Richard Robot, mengatakan, (Melalui acara ini), beberapa brand dari Korea Selatan mencoba berkomunikasi dua arah dengan pasar Indonesia.Selama tiga hari kami menyelenggarakan Korea Content Show yang merupakan kali pertama.

Beberapa brand dari Korea Selatan mencoba untuk melakukan komunikasi dua arah dengan pasar Indonesia di mana brand-brand ini mencoba memahami market Indonesia dan di saat yang sama membangun hubungan dengan mitra potensial di sini. Kali ini produk-produk yang datang kebanyakan dari kategori food & wellness.

"Sejumlah brand ini mencoba memahami market Indonesia, sekaligus ingin membangun hubungan dengan mitra potensial di sini. Kali ini, produk-produk yang datang kebanyakan dari kategori food dan wellnes,"kata Richard Robot, CEO Dreamers.id kepada SINDOnews.com ketika pembukaan pameran baru baru ini.

Sejalan dengan itu, CEO Lodi, Gregory, berharap acara ini bisa berlangsung secara berkelanjutan, bukan terhelat hanya kali ini saja. "Nantinya (kami ingin) tidak hanya membawa produk, tapi juga konten dan yang lainnya, "

Dia menyebutkan bahwa diantara beberapa, Choyunju Hanbok merupakan salah satu jenama Korea yang membuka booth di area pameran. Di tengah berbagai tenant makanan, brand busana tradisional Negeri Ginseng ini tampak mencolok.

Dia menambahkan, pada saat pandemi, produsen dan distributor di Korea banyak kehilangan pasar dunia, sehingga mereka perlu membangun kembali pasar internasional saat ini. Pasar tradisionalnya adalah Tiongkok, Jepang, Amerika, dan masih banyak lagi.

“Perusahaan Korea harus mencari pasar baru. Indonesia mempunyai daratan yang luas, jumlah penduduk yang banyak, dan fandom budaya Korea. Jadi perusahaan-perusahaan ini ingin memperluas pasar di Indonesia."sebutnya

Dia juga bercerita, Indonesia sangat dikenal di Korea Selatan, terutama makanan. Nasi goreng sangat terkenal di sana. "Selain nasi goreng, mie goreng juga terkenal di Korea Selatan, jadi kami juga membuat mie goreng yang serupa dengan Indonesia. Mahasiswa Indonesia juga banyak memperkenalkan kuliner Nusantara.
Rencananya, kelak kami juga ingin memperkenalkan produk-produk Indonesia di Korea Selatan," ucapnya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1400 seconds (0.1#10.140)