Deretan Artis yang Dituntut Kasus Pelecehan, dari Axl Rose hingga Jamie Foxx

Kamis, 23 November 2023 - 21:36 WIB
loading...
Deretan Artis yang Dituntut...
Sejumlah artis bakal kena tuntut kasus pelecehan akibat berlakukan undang-undang New York. Foto/ getty.
A A A
JAKARTA - Undang-undang New York memberlakukan kembali peluang untuk mengajukan tuntutan pelanggaran seksual selama satu tahun, terlepas dari undang-undang pembatasannya. Efeknya, sejumlah artis terkenal Hollywood digugat.

Di urutan teratas daftar terdakwa yang diperkirakan akan digugat atau disebutkan dalam pengaduan yang diajukan di Mahkamah Agung negara bagian New York pada Rabu (22/11/2023), mereka adalah Axl Rose, Cuba Gooding Jr, Jamie Foxx dan Jimmy Iovine.



Dikutip hollywoodreporter, Bill Cosby juga digugat dalam gugatan lain dari seorang wanita yang mengklaim bahwa dia dibius dan diserang secara seksual pada 1980an oleh sang aktor.

Penggugat, yang biasanya dilarang menggugat berdasarkan undang-undang pembatasan telah memanfaatkan Undang-Undang Penyintas Dewasa di New York karena menghidupkan kembali peluang untuk mengajukan tuntutan pelanggaran seksual selama satu tahun.

Tutup pada tengah malam pada Kamis (23/11/2023). Bulan ini, gugatan diajukan terhadap Sean “Diddy” Combs, maestro musik L.A. Reid dan mantan CEO Grammy Neil Portnow.

Dalam gugatannya, mantan model Sheila Kennedy menuduh Rose memperkosanya pada 1989 dalam sebuah pertemuan kekerasan dengan pentolan Guns N' Roses itu.

Setelah Kennedy menjebaknya di kamar hotel, Rose dengan paksa menembus anus Kennedy dan tidak berusaha meminta atau memeriksa apakah Kennedy menyetujuinya. Hal ini menurut pengaduan tersebut.

Kennedy, yang mengatakan bahwa dia didiagnosis menderita kecemasan dan depresi, mengklaim kariernya sebagai aktris dan model telah rusak karena penyerangan tersebut.

Keluhan terhadap Gooding Jr. berasal dari dakwaan yang dihadapi aktor tersebut pada tahun 2019 karena meraba-raba atau mencium secara paksa tiga wanita yang berakhir dengan dia mengaku bersalah atas satu tuduhan pelecehan tetapi tidak menjalani hukuman penjara.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Alasan Asri Welas...
3 Alasan Asri Welas Berani Terima Adegan Ranjang, Tak Perlu Izin Suami
Uang Ganti Rugi Tanah...
Uang Ganti Rugi Tanah Proses Cair Rp3,3 Miliar, Berapa Bagian Keluarga Mat Solar?
Kasus Codeblu Memanas!...
Kasus Codeblu Memanas! Tak Ada Kata Maaf Clairmont Tempuh Jalur Hukum, Kerugian Rp5 Miliar
Kontroversi Snow White...
Kontroversi Snow White 2025, Tidak Ada Kurcaci, Pangeran hingga Keterlibatan Artis Israel
Meghan Markle Dituduh...
Meghan Markle Dituduh Memalsukan Aktivitas Anaknya di Media Sosial, Netizen: Dia adalah Penipu
Tom Cruise dan Brad...
Tom Cruise dan Brad Pitt Bersaing Dapatkan Mikey Madison
Rencana Pernikahan Selena...
Rencana Pernikahan Selena Gomez dan Benny Blanco Terungkap
Justin Bieber Kembali...
Justin Bieber Kembali Diduga Gunakan Narkoba, Kepergok Pegang Ganja
Agensi Kim Soo Hyun...
Agensi Kim Soo Hyun Resmi Ajukan Gugatan Pidana pada Keluarga Kim Sae Ron
Rekomendasi
Garda Satu Siap Bantu...
Garda Satu Siap Bantu Akselerasi Makan Bergizi Gratis
Delon dan Selebritas...
Delon dan Selebritas Tanah Air Ramaikan Play Like Pro, Dukung Kebangkitan Biliar Indonesia
Asahan Gempar! Mayat...
Asahan Gempar! Mayat Pasutri Ditemukan Membusuk di Atas Kasur, Terungkap Penyebabnya
Berita Terkini
Alasan Pangeran Harry...
Alasan Pangeran Harry Tidak Akan Pernah Menceraikan Meghan Markle
1 jam yang lalu
5 Drama Korea Terbaik...
5 Drama Korea Terbaik Park Bo Gum selain When Life Gives You Tangerines
1 jam yang lalu
Profil Arafah Rianti,...
Profil Arafah Rianti, Pacar Steven Wongso
2 jam yang lalu
Kate Middleton Dorong...
Kate Middleton Dorong Pangeran William Buka Hati untuk Harry demi Keluarga Kerajaan
3 jam yang lalu
Kronologi Lengkap Perseteruan...
Kronologi Lengkap Perseteruan Judika vs Ahmad Dhani, Berawal dari Lagu Dewa 19
3 jam yang lalu
Mudik Bersih Anti Kuman...
Mudik Bersih Anti Kuman di Berbagai Lokasi Jawa hingga Bali
4 jam yang lalu
Infografis
Usia Pensiun Prajurit...
Usia Pensiun Prajurit TNI dari Pangkat Terendah hingga Tertinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved