Terbongkar Honor Judika Sekali Konser, Ahmad Dhani: Harganya Rp1,5 Miliar

Senin, 22 Januari 2024 - 17:35 WIB
loading...
Terbongkar Honor Judika...
Ahmad Dhani membongkar honor Judika yang fantastis saat manggung. Foto/ Instagram.
A A A
JAKARTA - Ahmad Dhani membongkar honor penyanyi Judika yang sangat fantastis saat manggung. Penyanyi jebolan Indonesian Idol itu meraih pendapatan Rp1,5 miliar untuk sekali konser.

Pendapatan Judika yang mencapai milirian rupiah saat konser ini dibocorkan pentolan Dewa 19, Ahmad Dhani saat membahas perbandingan royalti seluruh komposer di Indonesia per tahun dengan bayaran penyanyi sekelas Judika untuk sekali konser.



"Kita mendapatkan laporan dari WAMI (Wahana Musik Indonesia) tahun 2023, royalti live event dari seluruh konser daripada lagu-lagu penyanyi yang menggunakan lagu komposer itu kita mendapatkan laporannya Rp900 juta dalam satu tahun," ucap Ahmad Dhani selaku Dewan Pembina AKSI (Asosiasi Komposer Seluruh Indonesia) di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (22/1/2024).

"Padahal barusan saya mau ngontrak Judika untuk show tunggal, harganya Rp1,5 miliar," ucap Ahmad Dhani lagi.

Suami Mulan Jameela itu pun merasa ada yang tidak masuk akal dari dua angka perbandingan tersebut. Ahmad Dhani menduga kuat jika ada pihak yang bermain dalam pemberian royalti kepada para pencipta lagu di seluruh Indonesia.

"Jadi, di sini pasti ada malingnya. Pasti ada maling di sini, diduga, tapi pasti ada malingnya ini. Masuk akal nggak, konser tunggal Judika aja Rp1,5 miliar, tapi royalti yang diterima seluruh komposer Rp900 juta," katanya.

"Ini kalau kita mau jahat, kalau kita mau audit, pasti berantakan tuh LMKN dan LMK," tutur Ahmad Dhani lagi.

Lebih lanjut, Ahmad Dhani juga mengkritik kinerja lembaga terkait yang dianggap tak becus mengurus polemik royalti pencipta lagu dari sebuah konser musik.



"Kalau LMKN dan LMK ini nggak bisa ngurus yang namanya royalti live event, udah lah, nggak usah banyak berkelit, memang kalian nggak bisa ngurusin ini," ujar Ahmad Dhani.

"Entah nggak mampu atau ada yang nyopet, nggak tahu, antara dua itu aja," kata dia lagi.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1416 seconds (0.1#10.140)