Seru Banget Renang di Laut Bareng Lumba-Lumba di Rockingham Perth

Rabu, 01 Mei 2024 - 11:33 WIB
loading...
Seru Banget Renang di...
Berenang dengan lumba-lumba di Rockingham, Perth, Australia Barat. Foto: Dok Perth Wildlife Encounters
A A A
ROCKINGHAM - Berenang bersama lumba-lumba liar di lautan lepas sungguh jadi pengalaman yang tak terlupakan saat berkunjung ke Perth , Australia Barat. Di laut yang tak jauh dari Pantai Rockingham, di situlah wisatawan bisa merasakan sensasi luar biasa bercengkerama dan berenang dengan lumba-lumba liar. Diperkirakan ada lebih dari 200 lumba-lumba hidung botol hidup di sekitar Pantai Rockingham, Australia Barat ini. Tak heran bila tempat ini menjadi destinasi wisata yang sealu ramai dikunjungi.

Bersama Tourism Western Australia dan AirAsia, SINDOnews mencoba pengalaman yang luar biasa ini. Lokasi Pantai Rockingham ternyata tidak terlalu jauh dari Perth. Jarak tempuh kurang dari satu jam berkendara ke selatan Perth. Berenang dengan lumba-lumba menjadi aktivitas favorit di Rockingham.


Seru Banget Renang di Laut Bareng Lumba-Lumba di Rockingham Perth

Berenang bareng lumba-lumba di Rockingham, Perth, Australia Barat. Foto/Dok Perth Wildlife Encounters

Tak susah untuk bertemu lumba-lumba di sini. Setiap tahun dari awal September hingga awal Juni, kawanan lumba-lumba datang untuk bermain di samudra yang berbatasan dengan Rockingham ini. Pas banget kami datang pada 29 April dimana cuaca di pantai ini sedang bersahabat. Hari ini suhu udaranya 22 derajat celcius. Jadi walaupun di laut, udara cukup sejuk. Namun tetap disarankan untuk menggunakan sun block, karena walau udara cukup sejuk namun matahari bersinar cukup cerah.


Untuk bersenang-senang dengan lumba-lumba, SINDOnews bergabung dengan Perth Wild Encounters yang akan mempimpin petualangan ini. Sebanyak 12 wisatawan, termasuk SINDOnews ikut join dalam aktivitas ini. Perth Wild Encounters terdiri dari 4 kru memimpin rombongan ini untuk bertemu lumba-lumba liar dan mengajaknya berenang bersama.

Petualangan dimulai dengan naik boat. Kru-kru yang sangat ramah langsung menyapa para wisatawan. Selanjutnya mereka memberi wet suit dan peralatan snorkeling. Aktivitas ini sebenarnya juga bisa diikuti mereka yang tak bisa berenang. Karena wet suit ini secara otomatis akan bikin seseorang tak akan tenggelam. Sebelum boat diberangkatkan, mereka terlebih dahulu memberikan briefing singkat. Sambil menunggu pertemuan dengan lumba-lumba, kami disuguhi buah-buahan segar. Ada melon, semangka, dan jeruk sunkist.

Nah kini saat yang ditunggu-tunggu pun tiba. Mesin boat dinyalakan tanda petualangan dimulai. Butuh waktu 20 hingga 60 menit untuk sampai di lokasi pertama, dimana para lumba-lumba berada. Deg-degan rasanya, apakah lumba-lumba bakal bersahabat dan segera memunculkan diri untuk berenang bersama kami?



Seru Banget Renang di Laut Bareng Lumba-Lumba di Rockingham Perth

Seeokor lumba-lumba terlihat mengikuti boat. Foto/Wuri Hardiastuti

Dan, tak lama Chad D'Souza general manajer Perth Wildlife Encounters memberi instruksi bahwa mereka melihat ada kawanan lumba-lumba. "Lihat di sana, ada beberapa lumba-lumba mulai terlihat. Ayo bersiap untuk nyebur ke laut, " ungkap Chad yang turut dalam petualangan ini. Serentak, anggota tur pun segera turun ke laut.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1611 seconds (0.1#10.140)