Spesial Liburan Sekolah 2024, Safari Malam Bertema Tarzan Siap Beraksi di Taman Safari Bogor

Kamis, 11 Juli 2024 - 13:58 WIB
loading...
Spesial Liburan Sekolah...
Safari Malam Spesial Libur Sekolah 2024. (Foto: dok Taman Safari Bogor)
A A A
BOGOR - Safari Malam di Taman Safari Bogor akan hadir dengan kemasan berbeda pada edisi spesial liburan sekolah 2024. Show yang digelar akan bertema Tarzan dan mulai dibuka mulai pukul 18.30 WIB di pelataran Rainforest Restaurant, Taman Safari Bogor, setiap Sabtu malam.

Ditemui pada Jumat (5/7/2024), Manager Entertainment Taman Safari Bogor Heri Mujiyanto mengatakan, show akan dipusatkan di pelataran Rainforest Restaurant.

“Untuk show kami pusatkan di pelataran Rainforest Restaurant mulai pukul 18.30 WIB. Pengunjung sudah bisa mengurus ticketing Safari Malam ini mulai pukul 16.00 WIB," katanya.

Heri menuturkan, setelah show pertama, pengunjung akan diarahkan untuk menikmati suguhan Safari Journey Malam untuk melihat secara langsung interaksi satwa di malam hari.

Spesial Liburan Sekolah 2024, Safari Malam Bertema Tarzan Siap Beraksi di Taman Safari Bogor

(Foto: dok Taman Safari)

“Untuk show kedua, kami suguhkan Various Animal yang pasti bakal menarik, karena pengunjung akan disuguhkan dengan atraksi seru sejumlah satwa,” tutur Heri.

Sebagai puncak acara, Safari Malam akan menyuguhkan Acrobatic Fire Dance yang akan menjadi suguhan penutupnya. Atraksi ini menjadi show yang paling ditunggu-tunggu pengunjung karena akan menampilkan aksi menegangkan permainan bara api.

Ditemui secara terpisah, General Manager (GM) Taman Safari Bogor Lies Yuwati mengatakan, harga tiket Safari Malam dibanderol sebesar Rp160 ribu untuk anak di bawah 5 tahun dan Rp180 ribu untuk dewasa.

“Kami menyarankan bagi pengunjung yang menikmati libur weekend untuk extend ticket Safari Malam agar puas menikmati seluruh wahana dan suguhan show yang ada di Taman Safari Bogor,” ujarnya.

Bagaimana, tertarik menikmati Safari Malam dan melihat beragam satwa berinteraksi di malam hari? Yuk, buruan pesan tiketnya dan rasakan sejuta keseruan berlibur di Taman Safari Bogor.
(skr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Mau Berkunjung ke Taman...
Mau Berkunjung ke Taman Safari Bogor? Kenali 3 Jenis Tiket Masuk dan Perbedaannya!
Meriahkan Perayaan HUT...
Meriahkan Perayaan HUT Kemerdekaan ke-79 RI, Taman Safari Bogor Gelar Parade Satwa dan Budaya
Prodi MICE - PNJ Sukses...
Prodi MICE - PNJ Sukses Gelar Craftopiart Exhibition 2024
EPIC Sale 2024: Tips...
EPIC Sale 2024: Tips dan Trik Dapat Beragam Promo di Traveloka
Puncak Roadshow IAPVC...
Puncak Roadshow IAPVC 2024, Taman Safari Bogor Tegaskan Komitmen untuk Cintai dan Lindungi Satwa Endemik
Kaum Mager Merapat!...
Kaum Mager Merapat! 5 Alat Elektronik Ini Bisa Bantu Bersih-bersih
CSR Taman Safari Bogor...
CSR Taman Safari Bogor Santuni 320 Anak Yatim di Desa Cibeurem, Cisarua
Seru, MVN Gelar Nobar...
Seru, MVN Gelar Nobar Final Piala Eropa 2024 di Summarecon Mall Bandung
Cari Sate Klathak Terbaik...
Cari Sate Klathak Terbaik di Jakarta? ke Sate Pak Jede Aja!
Rekomendasi
Pedoman Upacara Bendera...
Pedoman Upacara Bendera Hardiknas 2025 Sesuai Aturan Kemendikdasmen
iPhone 16 Baru Diluncurkan,...
iPhone 16 Baru Diluncurkan, Pahami Istilah iPhone Inter
Adies Kadir Rekomendasikan...
Adies Kadir Rekomendasikan Peningkatan Status Kantor Imigrasi Kelas I TPI Balikpapan
Berita Terkini
Netizen Heboh, Maroon...
Netizen Heboh, Maroon 5 dan Lisa BLACKPINK Kolaborasi Perdana di Lagu Priceless
19 menit yang lalu
MIUBaby Ukuran Jumbo...
MIUBaby Ukuran Jumbo Resmi Dirilis, Jawaban untuk Kebutuhan si Kecil
53 menit yang lalu
Dahsyatnya Weekend Siap...
Dahsyatnya Weekend Siap Mengguncang Alun-Alun Cibodas Bareng Trio Macan Hingga Idol Korea WHIB
3 jam yang lalu
TOP 10 MasterChef Indonesia...
TOP 10 MasterChef Indonesia Season 12 Siap Hadirkan Tantangan Menantang, Menguji Ketelitian dan Kecepatan Para Kontestan!
3 jam yang lalu
Gober Parijs Van Java:...
Gober Parijs Van Java: Karya Terbaru Penulis Preman Pensiun Segera Tayang Hanya di RCTI!
3 jam yang lalu
Konten Positif yang...
Konten Positif yang Menghibur, Kunci Sukses di Media Sosial
4 jam yang lalu
Infografis
5 Fakta 2024 Jadi Tahun...
5 Fakta 2024 Jadi Tahun Kemenangan Rusia di Perang Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved