FLOII Expo 2024 Kembali Hadir, Pecinta Tanaman Hias Disuguhkan Ratusan Varietas

Sabtu, 10 Agustus 2024 - 02:00 WIB
loading...
FLOII Expo 2024 Kembali...
Pameran florikultura Floriculture Indonesia International (FLOII) Expo 2024 kembali digelar. FLOII Expo 2024 ini bakal digelar di Hall 3, ICE BSD Tangerang. Foto/Annastasya Rizqa
A A A
JAKARTA - Pameran florikultura Floriculture Indonesia International (FLOII) Expo 2024 kembali digelar dan jadi angin segar untuk pecinta tanaman hias. FLOII Expo 2024 ini bakal digelar di Hall 3, ICE BSD Tangerang pada tanggal 5-8 Desember 2024.

FLOII Expo 2024 ini akan mengusung Evolutionary & Revolutionary Elegance: The Beauty of Genetic Diversity in Floriculture, yakni menggambarkan betapa mutasi genetik telah berperan dalam menciptakan varietas tanaman hias yang unik dan memikat.

Melalui tema ini, pameran ini akan menunjukkan bagaimana keanekaragaman genetik dapat menginspirasi dan mendorong inovasi dalam industri tanaman hias.

Presiden Direktur Dyandra Event Solutions Michael Bayu A. Sumarijanto mengatakan, pameran FLOII Expo 2024 menjadi acara yang sangat penting bagi para pelaku industri dan pecinta tanaman hias. Apalagi, Indonesia memiliki potensi dengan keanekaragaman hayatinya yang melimpah dan terus berkembang.



"Pameran ini adalah pameran yang sangat penting di industrinya. Kami tiga tahun lalu diminta oleh para stakeholder untuk menjadi lokomotif untuk bisa membuat tanaman hias ini menjadi sebuah industri yang besar," kata Bayu di kawasan Depok, Jawa Barat, Kamis (8/8/2024).

Kegiatan pameran tanaman hias yang digelar di dalam ruangan ini pun juga bisa memberikan pengalaman yang lebih nyaman dan naik kelas. Artis sekaligus pecinta tanaman, Anjasmara begitu antusias dengan adanya event FLOII Expo 2024 ini. Ia begitu senang para pecinta tanaman bisa berburu dan mempelajari seputar flora dengan lebih leluasa.

"Kalau selama ini pecinta tanaman belanja tanaman di sebuah tempat terbuka dan panas. Kurang nyaman mungkin. Jadi silakan datang ke FLOII Expo 2024 supaya teman-teman bisa update perihal berita-berita terbaru dari seluruh tanaman yang sedang tren," jelasnya.

Selama empat hari penyelenggaraan, pengunjung FLOII Expo 2024 akan disuguhkan dengan berbagai program menarik yang dirancang untuk memfasilitasi interaksi dan berbagi pengetahuan antara para pelaku industri dan penggemar tanaman. Akan ada ratusan genre tanaman hias yang bisa menjadi surga para pecinta tanaman.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2422 seconds (0.1#10.140)