Ini Perlengkapan Pendukung yang Mesti Dimiliki Gamers

Selasa, 01 September 2020 - 00:10 WIB
loading...
Ini Perlengkapan Pendukung...
Bermain game sudha menjadi kegemaran banyak kalangan, mulai dari yang muda hingga yang tua. / Foto: ilustrasi/NJ Herald
A A A
JAKARTA - Sebelumnya tidak pernah ada yang pernah berpikir jika bermain game bisa menjadi lumbung penghasilan. Kini, anak-anak muda banyak yang melirik profesi sebagai atlet esports . Terlepas dari itu, bermain game saat ini pun sudah menjadi kegemaran banyak kalangan, mulai dari muda hingga tua.

(Baca juga: Virus Corona Baru Ditemukan di Apartemen Kosong di Guangzhou )

Bagi Anda, yang memiliki hobi bermain game, rasanya kurang lengkap jika belum memiliki perlengkapan atau gear yang tepat. Namun, jangan sembarangan dalam memilih gaming gear. Karena gaming gear diciptakan untuk membuat para player lebih nyaman dalam bermain dan mungkin bisa lebih jago. Berikut ini beberapa perlengkapan game yang mesti dimiliki.

1. Keyboard

Untuk keyboard gaming, anda bisa memilih Razer Blackwidow Elite. Dirancang sebagai keyboard mechanical gaming terlengkap di arena mana pun. Menampilkan Razer Hypershift dan Hybrid On-board dan Memori Cloud, kini kamu bisa mengubah setiap tombol menjadi kunci makro dan mengaktifkan pengaturan pilihan dari mana saja.

Enggak hanya hadir dengan tampilan baru, Razer BlackWidow Elite juga hadir dengan kontrol baru yang diperluas dalam bentuk Dial Digital Multi-Fungsi dan tombol media.

2. Mouse

Sama seperti bekerja, mouse gaming jadi hal yang esensial saat harus ngegame apa lagi game MOBA. Soal mouse serahkan pada Razer Naga Trinity. Setiap tombol dirancang menonjol sehingga Anda enggak bakal salah klik dan dapat didengar sehingga lebih yakin akan setiap aktuasi.

Dibekali 19 tombol yang dapat diprogram, tombol perintah yang penting atau sepenuhnya untuk mengikat hotkey item, spells, atau in-game command lainnya yang dibutuhkan.

3. Mouse Pad

Supaya optic mouse terawat Anda juga harus menggunakan mouse pad Logitech G440. Dilengkapi permukaan polietilena memungkinkan mouse untuk bergerak bahkan dengan kekuatan minimal, meminimalisasi kesalahan akibat kompensasi berlebih ketika memulai atau menghentikan pergerakan. Baik menggunakan mouse optikal atau laser, G440 memberikan akses untuk meningkatkan keakuratan dan ketepatan.

4. Headset

Ini yang bikin suasana gaming makin panas. Headset ROG Delta adalah headset gaming pertama di dunia dengan hi-fi-grade ESS 9218 quad DAC yang memberikan suara dengan jelas dan detail demi keseriusan dan keunggulan yang mereka butuhkan gamers untuk menang.

Enaknya lagi ROG Delta juga dilengkapi konektor USB-C dan dilengkapi dengan adaptor USB-C ke USB 2.0 untuk memungkinkan kamu bermain di PC, konsol, dan perangkat seluler tanpa mengubah headset.

(Baca juga: Staycation di Hotel Nyaman dan Aman )

Itu beberapa gaming gear yang harus Anda miliki untuk melengkapi sensasi gaming. Soal gaming gear tersebut bisa didapat di eraspace.com. Eraspace memberi jaminan garansi resmi dan pengalaman extraordinary dalam belanja online. Karena saat berbelanja Anda bisa dapat informasi produk yang diinginkan, baik itu lewat diskusi dan product knowledge.

Tahun ini, Eraspace juga kembali menghadirkan promo Eraversary. Di sini akan diberikan diskon hingga Rp 5.500.000, flash sale, gratis ongkir, dan cicilan 0%, serta terdapat undian Eraversary 2020 dengan grand prize 1 unit Mini Cooper 3 pintu dan hadiah utama menarik lainnya.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0806 seconds (0.1#10.140)