Anda Terkena Virus Corona? Yuk, Kenali Gejala Awalnya

Selasa, 24 Maret 2020 - 10:51 WIB
Anda Terkena Virus Corona?...
Anda Terkena Virus Corona? Yuk, Kenali Gejala Awalnya
A A A
Anda terkena virus corona? Yuk, kenali lagi gejalanya dan segara memeriksakan diri ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan lebh dini sehingga tidak menyebar. Apa itu virus corona? Infeksi Coronavirus Disease (Covid-19) kali pertama ditemukan di Kota Wuhan, China, pada akhir Desember 2019. Virus ini sangat cepat menular dengan menginfeksi ke wilayah lain di China hingga mendunia termasuk di Indonesia.

Virus corona merupakan kelompok virus yang rentan menginfeksi sistem pernapasan. Pada banyak kasus, virus ini hanya menyebabkan infeksi pernapasan ringan, seperti flu. Namun, virus ini juga bisa menyebabkan infeksi pernapasan berat, seperti infeksi paru-paru (pneumonia), Middle-East Respiratory Syndrome (MERS), danSevere Acute Respiratory Syndrome(SARS).

Orang awam di Indonesia harus mengenali gejala awal virus corona agar cepat mengambil tindakan pencegahan dan pengobatan. Infeksi COVID-19 bisa menyebabkan penderitanya mengalami gejala flu, seperti demam, pilek, batuk,sakit tenggorokan, dan sakit kepala; atau gejala penyakit infeksi pernapasan berat, seperti demam tinggi, batuk berdahak bahkan berdarah, sesak napas, dan nyeri dada.

Secara umum, ada 3 gejala umum yang bisa menandakan seseorang terinfeksi virus Corona, yaitu:

  1. Demam (suhu tubuh di atas 38 derajat Celcius)
  2. Batuk
  3. Sesak Napas
Menurut penelitian, gejala COVID-19 muncul dalam waktu 2 hari sampai 2 minggu setelah terpapar Coronavirus. Segera periksa ke dokter bila Anda mengalami gejala infeksi virus Corona seperti yang disebutkan di atas. Terutama jika gejala muncul 2 minggu setelah kembali dari bepergian ke daerah yang memiliki kasus COVID-19 atau berinteraksi dengan penderita infeksivirus corona.

Bila Anda mungkin terpapar virus corona namun tidak mengalami gejala apa pun, Anda tidak perlu pergi ke rumah sakit untuk memeriksakan diri, cukup tinggal di

rumah selama 14 hari dan membatasi kontak dengan orang lain. Semua pihak di Indonesia bahu-membahu melawan penyebaran virus corona termasuk #medialawancovid-19 dengan memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai virus berbahaya ini.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1294 seconds (0.1#10.140)