Musisi-Musisi Metal Ini Pernah Berjuang Pulih dari Covid-19

Jum'at, 02 Oktober 2020 - 19:42 WIB
loading...
A A A
Musisi-Musisi Metal Ini Pernah Berjuang Pulih dari Covid-19


Chuck Billy dan Gary Holt bisa dikatakan lebih beruntung dibanding Will Carroll. Drummer Death Angel ini, yang termasuk dalam rombongan tur bersama Exodus dan Testament, mengalami kondisi yang lebih memprihatinkan setelah positif Covid-19.

Will Carroll harus mengenakan ventilator dan berada dalam keadaan kritis serta tidak sadarkan di ranjang rumah sakit selama 12 hari sebelum akhirnya pulih. Dia pun mengungkapkan bahwa selama pertempurannya dengan virus, dia memiliki mimpi aneh tentang kehidupan setelah kematian, di mana dia akan dikirim ke neraka dan bertemu dengan setan.

Menurut seorang anggota tenaga medis yang merawat, selama beberapa hari pertama perawatannya, Carroll berkali-kali mengalami gagal jantung akibat intensitas pengobatannya.

Kepada San Francisco Chronicle, Carroll mengatakan bahwa apa yang dia alami itu memungkinkannya mengubah beberapa kebiasaan gaya hidupnya yang khas, termasuk konsumsi alkohol dan ganja yang dulu terlalu banyak. "(Tapi) saya masih akan mendengarkan satanic metal, dan saya masih menyukai Deicide dan band-band seperti itu," candanya.

(Baca juga: BTS Resmi Rilis Remix Savage Love Jason Derulo )

4. Till Lindemann

Musisi-Musisi Metal Ini Pernah Berjuang Pulih dari Covid-19


Pentolan band Rammstein, Till Lindemann ini memiliki pengalaman yang berbeda ketimbang tiga musisi di atas. Dalam satu waktu, Lindemann dibawa ke ICU sebuah rumah sakit di Berlin, Jerman, karena diduga terjangkit Covid-19. Vokalis kelahiran 4 Januari 1963 itu dibawa ke rumah sakit seusai manggung di Moskow, Rusia. Namun, setelah satu malam dirawat, Rammstein menyatakan bahwa Lindemann tidak terkena Covid-19.

"Kemarin malam, dokter yang menangani band kami mengimbau agar Till Lindemann dibawa ke rumah sakit. Selama semalaman dia memperoleh perawatan intensif, dan kini kondisinya pun mulai membaik. Till dinyatakan negatif Covid-19," tulis Rammstein dalam pernyataannya di media sosial saat itu.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2411 seconds (0.1#10.140)