Tahun Baru Makin Semangat dengan Olahraga Zumba

Minggu, 13 Desember 2020 - 11:12 WIB
loading...
Tahun Baru Makin Semangat...
Masyarakat semakin terbiasa dengan hidup sehat dan diharapkan terus menjadi kebiasaan. Foto Ilustrasi/The Bridge
A A A
JAKARTA - Mendekati awal tahun baru merupakan momen yang tepat bagi setiap orang untuk mengambil keputusan. Menata ulang impian, melakukan perubahan, dan memulai awal yang baru dengan harapan keuangan, pekerjaan, serta kesehatan akan jauh lebih baik dari tahun sebelumnya.

Melihat pandemi COVID-19 melanda seluruh dunia tahun ini, masyarakat semakin terbiasa dengan hidup sehat dan diharapkan terus menjadi kebiasaan. Zumba Fitness, perusahaan kebugaran bermerek terbesar di dunia, mendukung resolusi hidup sehat untuk setiap komunitas dengan menyelenggarakan kampanye "Tahun Baru, Pribadi Baru".

( )

Hingga akhir tahun ini, Zumba Fitness memberikan kode diskon 50% untuk semua orang yang menginginkan hidup lebih sehat dan karier baru sebagai instruktur Zumba tahun depan. Anda bisa mendapatkan diskon 50% untuk mengikuti Training Basic 1 (B1) on Demand, Livestream, dan In-Person pada 7-31 Desember 2020. Anda hanya perlu menambahkan kode NEWYOUIND2021 saat mendaftar ke pelatihan Basic 1 Anda melalui Zumba.com

Bagaimana keasyikan olahraga zumba bisa membuat siapapun bersemangat untuk mengikuti irama? Beberapa pelatih Zumba mengemukakan pendapatnya.

"Saya jatuh cinta pada tari sejak kanak-kanak. Saya tidak berhenti bergerak sejak itu! Zumba memungkinkan saya melakukan apa yang paling saya sukai sekaligus mencari penghasilan," kata Adham A, Plymouth, Inggris Raya, Instruktur Zumba sejak 2016.

(Baca Juga : Simak! Daftar Negara dengan Jumlah Ahli Hisap Terbesar di Dunia )

Cerita inspiratif lain juga datang dari Indonesia. “Sebelum menjadi instruktur, saya adalah seorang cleaning service. Saya lihat pekerjaan instruktur Zumba sangat luar biasa. Saya kerja seharian dengan gaji bulanan dan jumlahnya sedikit. Ketika menjadi instruktur, hanya dalam 1 jam saya langsung mendapatkan gaji,” jelas ZES Sulis Sugianto.

( )

Jika Anda belum mencoba kelas, nikmati pengalaman Zumba dan temukan kepercayaan diri yang lebih besar pada diri Anda dengan mencari kelas virtual di www.zumba.dance atau terhubung dengan instruktur Zumba terdekat untuk meminta jadwal kelas virtual yang saat ini tersedia karena social distancing.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1483 seconds (0.1#10.140)