UC Ramadhan Untung Kembali Hadir di Tahun Keenam

Jum'at, 23 April 2021 - 23:11 WIB
loading...
UC Ramadhan Untung Kembali...
UC Browser berkolaborasi dengan Lazada, Tokopedia, dan Oppo menghadirkan kampanye bertabur hadiah dalam UC Ramadhan Untung.
A A A
JAKARTA - Meramaikan bulan suci Ramadhan, UC Browser berkolaborasi dengan Lazada, Tokopedia , dan Oppo menghadirkan kampanye bertabur hadiah dalam UC Ramadhan Untung. Tingginya antusiasme dan partisipasi masyarakat Indonesia di setiap tahunnya membuat UC Browser menghadirkan kampanye bertema budaya lokal Ramadhan untuk kali ke-6 sejak 2016.

Baca juga: Suami Kartika Putri, Habib Usman Positif Covid-19

Mulai 23 April hingga 5 Mei 2021 seluruh masyarakat Indonesia dapat mengumpulkan "Amplop Lebaran" sebanyak-banyaknya melalui in-app activity yang menarik sekaligus menemani keseharian pengguna hingga menunggu waktu berbuka puasa.

Kali ini, UC Browser mengimplementasikan mekanisme in-game activity sederhana dan mudah dilaksanakan oleh pengguna, yaitu hanya dengan cara mengumpulkan amplop. Tanpa perlu melakukan apa-apa pengguna sudah akan mendapatkan 1 amplop setiap detik, namun untuk menambah jumlah pengumpulan amplop pengguna bisa meningkatkan status level yang dimiliki hingga level 4.

Hal tersebut dapat dicapai dengan cara menyelesaikan berbagai tugas seru dan sederhana di dalam aplikasi seperti mengakses UC Browser, membagikan berita kepada teman, mengundang teman untuk mengikuti UC Ramadan Untung, bermain game di UC Game Center, membaca konten rekomendasi berupa video atau artikel, dan masih banyak lainnya.

Setelah mencapai level 4, perolehan amplop akan meningkat lebih banyak setiap detiknya hingga 4 amplop lebaran setiap detik. Amplop yang telah dikumpulkan kemudian dapat ditukarkan dengan berbagai hadiah menarik seperti smartphone Oppo A54, Oppo Watch, Oppo Band, sepeda, headphone, dan masih banyak lagi. Selain mengumpulkan amplop melalui tugas sederhana, pengguna dapat menambah perolehan hadiah melalui 2 aktivitas seru lainnya yaitu Lucky Draw dan Mystery Box setiap harinya.

"Melihat kian meningkatnya antusiasme dan partisipasi masyarakat Indonesia dari tahun ke tahun, kami yakin dengan menghadirkan perayaan bulan suci Ramadhan yang inovatif dan menyenangkan melalui aktivitas digital tahun ini akan menjadi pengalaman berkesan tidak hanya bagi pengguna, namun juga bagi kami," ujar Vice President UC Web Global Business, Huaiyuan Yang dalam keterangan persnya, Jumat (23/4).

Baca juga: Bukan Hanya Atta Halilintar, Ini 4 Artis yang Terpapar Covid-19 2 Kali

Pada kampanye UC Ramadan Untung 2020, UC Browser telah mencatat lebih dari 4 juta partisipasi pengguna dari seluruh Indonesia. Hampir serupa dengan kampanye tahun ini, UC Ramadan Untung 2020 juga membagikan beragam hadiah menarik berupa kupon belanja, produk elektronik, dan produk fashion yang mencapai nilai sejumlah lebih dari Rp50 miliar. Kampanye perayaan bulan suci tahun ini diprediksi akan menyamai bahkan melampaui pencapaian tahun lalu, melihat pemerintah masih menerapkan larangan mudik bagi masyarakat Indonesia.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kebaya Foundation Lakukan...
Kebaya Foundation Lakukan Aksi Berbagi dan Kampanye Kebaya di Bulan Suci
Bahan Pangan dan Alat...
Bahan Pangan dan Alat Kesehatan Dominasi Kebutuhan Ramadhan 2021
Zaskia Mecca Minta Drama...
Zaskia Mecca Minta Drama Bangunkan Sahur Diakhiri usai Bertemu Pemuda di Balik Toa: Saatnya Move On
Ramadhan di Jepang,...
Ramadhan di Jepang, Syahrini Pakai Mukena Berhias Emas 24 Karat
Cari Tahu Berita seputar...
Cari Tahu Berita seputar Ramadhan di News RCTI+, Lengkap Temanya!
Walau Sibuk Syuting,...
Walau Sibuk Syuting, Ikbal Fauzi Ingin Khatam Alquran Ramadhan Ini
Ramadhan, Dul Jaelani...
Ramadhan, Dul Jaelani Makin Banyak Istighfar
4 Cara Ngabuburit Ramadhan...
4 Cara Ngabuburit Ramadhan Seru di Tengah Pandemi
Ramadhan Tiba, Begini...
Ramadhan Tiba, Begini Anang dan Ashanty Ajari Arsy Berpuasa
Rekomendasi
Penggunaan Gawai, Tantangan...
Penggunaan Gawai, Tantangan Baru Pendidikan Indonesia?
Siapa Ian Machado Garry?...
Siapa Ian Machado Garry? Petarung yang Tertarik Menguji Islam Makhachev di Kelas Welter UFC
PLTS, AI, hingga IoT,...
PLTS, AI, hingga IoT, Kemendikdasmen Pamer Inovasi Hebat Guru SMK dan Instruktur LKP
Berita Terkini
5 Kontestan Indonesian...
5 Kontestan Indonesian Idol 2025 dengan Followers Terbanyak, Juaranya Shabrina Leanor
28 menit yang lalu
Akad Nikah Luna Maya...
Akad Nikah Luna Maya dan Maxime Bouttier Digelar Tertutup, Lokasi Dirahasiakan
1 jam yang lalu
Its Family Time! Setiap...
Its Family Time! Setiap Hari Ide Shaun Selalu Bikin Peternakan Kacau!
1 jam yang lalu
Apakah Jennifer Coppen...
Apakah Jennifer Coppen dan Justin Hubner Pacaran? Terbaru Kencan di London
1 jam yang lalu
VISION+ Bersama Viu...
VISION+ Bersama Viu Rilis Official Poster Series Sugar Daddy, Megan Domani Tampil Mesra di Sebelah Darius Sinathrya
2 jam yang lalu
7 Film Indonesia Terlaris...
7 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Tahun, Nomor 1 Tembus 10 Juta Penonton
2 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved