Buat Para Mahasiswa Baru, Ini Tips Mengenal Lingkungan Kampus Tanpa Harus Mendatanginya

Minggu, 27 Juni 2021 - 21:09 WIB
loading...
Buat Para Mahasiswa...
Foto ilustrasi/Istimewa
A A A
JAKARTA - Pandemi Covid-19 yang sudah melanda Indonesia dan dunia yang sudah berlangsung hampir selama dua tahun, banyak memengaruhi berbagai sektor kehidupan, tak terkecuali dengan sektor pendidikan. Pembelajaran di kampus atau sekolah beralih menjadi pembelajaran jarak jauh dengan menggunakan media pembelajaran daring.

Saat ini, Indonesia akan kembali menyambut tahun ajaran baru. Dalam lingkungan kampus, biasanya mahasiswa akan menjalani orientasi, menyewa indekos bagi yang rumahnya jauh, atau sesederhana mengelilingi lingkungan kampus. Mahasiswa baru juga jadi mengetahui jalur yang dilaluinya menuju kampus atau kondisi kelas yang akan digunakannya selama berkuliah.

Tapi karena sekarang seluruh kegiatan dilaksanakan secara daring, mahasiswa baru sering kali tidak bisa mengunjungi kampusnya, sehingga beberapa orang tidak mengetahui lingkungan kampusnya sama sekali.Nah, untuk mengatasi hal-hal tersebut, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mengenal kampusmu, walaupun tidak berkunjung langsung ke sana.

Baca Juga : Yuni Shara Suka Temani Anak Nonton Film Dewasa, Sikap Netizen Terbelah

Hal pertama yang bisa dilakukan adalah menggunakan fitur street view. Kamu bisa membuka aplikasi maps yang kamu punya, mengetik lokasi kampusmu, lalu mengaktifkan fitur street view. Dengan menggunakan fitur tersebut, kamu bisa melihat kondisi fisik dari bangunan dan jalan yang akan kamu gunakan kalau nanti sudah bisa belajar secara luring.

Cara kedua adalah bertanya ke kakak tingkat. Sebagai seseorang yang sudah pernah melaksanakan pembelajaran luring sebelumnya, kakak tingkat bisa menjadi sumber yang informatif mengenai bagaimana situasi lingkungan kampusmu. Melalui pengalaman yang diceritakan kakak tingkat, setidaknya kamu bisa membayangkan apa yang bisa kamu lakukan di kampus kalau nanti sudah bisa berkuliah daring.

Cara terakhir yang bisa kamu lakukan adalah melihat-lihat media sosial yang berkaitan dengan prodi, fakultas, atau universitasmu, baik itu akun resmi mereka, akun organisasi, maupun kegiatan yang pernah dilaksanakan di kampusmu. Dengan melihat foto-foto dan video-video tersebut, kamu akan bisa tahu lebih dalam mengenai apa saja yang terjadi di lingkungan kampusmu.

Baca Juga : Peter Then, Sosok di Balik Restoran Indonesia di Amerika yang Sukses Raih Michelin Guide

Itulah beberapa hal yang bisa kamu lakukan sebagai calon mahasiswa baru untuk mengenal kampusmu, tanpa harus datang langsung ke kampus. Walaupun belum bisa berkunjung langsung, setidaknya kamu dapat membayangkan bagaimana lingkungan kampus yang akan kamu hadapi saat pembelajaran sudah bisa dilaksanakan secara luring kembali. (Amalia Simehatte/Mg-1)
(wur)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2442 seconds (0.1#10.140)