20 Kota Paling Tenang di Dunia, Tertarik Mengunjunginya?

Rabu, 03 November 2021 - 20:02 WIB
loading...
20 Kota Paling Tenang...
Sejumlah kota dinobatkan menjadi kota paling tenang di dunia. Daftar ini dirilis oleh maskapai Islandia yakni Icelandair melalui penelitiannya baru-baru ini. Foto/Travel and Leisure.
A A A
JAKARTA - Sejumlah kota dinobatkan menjadi kota paling tenang di dunia. Daftar ini dirilis oleh maskapai Islandia yakni Icelandair melalui penelitian yang menganalisis polusi cahaya, kemacetan dan tingkat kebahagiaan.

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kota mana saja di seluruh dunia yang menawarkan ketenangan bagi siapa saja yang mendiami atau mengunjungi kota tersebut.

Karena lingkungan tempat tinggal memainkan peran besar dalam kesehatan mental dan ketenangan hidup, Icelandair ingin mengarahkan orang-orang ke kota yang menawarkan lebih banyak ketenangan.

Menggunakan berbagai sumber daya untuk menilai lokasi di seluruh dunia, maskapai ini membuat daftar 20 kota paling tenang yang juga dalam rangka merayakan World Mental Health Day pada bulan Oktober.

Di tempat pertama adalah Bergen, Norwegia, dengan tingkat kemacetan lalu lintas yang sangat rendah (13%), tingkat polusi cahaya dan suara yang rendah (25%), dan harapan hidup rata-rata yang tinggi yaitu 83 tahun.


Perth, Australia berada di tempat kedua. Lalu selanjutnya posisi ketiga diisi oleh Reykjavik, Islandia, yang mendapat nilai tinggi berkat lokasinya yang dikelilingi oleh keindahan alam.

Apabila melihat daftar secara keseluruhan, Australia dapat disebut sebagai salah satu negara paling tenang dengan menyumbangkan empat kota sekaligus yakni Perth, Brisbane, Melbourne, dan Sydney.

Tetangga Australia yakni Selandia Baru menyusul dengan menyumbangkan tiga kota dalam daftar. Ini sama seperti dengan Amerika Serikat yang tiga kotanya juga masuk dalam daftar ini

Di antaranya adalah Dallas, Houston, dan Washington D.C. masing-masing berada di peringkat 18, 19, dan 20. Lalu kota mana saja yang paling tenang di dunia? Berikut daftarnya seperti dilansir dari Travel and Leisure, Rabu (3/11/2021).

1. Bergen, Norwegia
2. Perth, Australia
3. Reykjavik, Islandia
4. Helsinki, Finlandia
5. Wellington, Selandia Baru
6. Zurich, Swiss
7. Brisbane, Australia
8. Melbourne, Australia
9. Stockholm, Swedia
10. Auckland, Selandia Baru
11. Oslo, Norwegia
12. Sydney, Australia
13. Kopenhagen, Denmark
14. Tel Aviv, Israel
15. Christchurch, Selandia Baru
16. Toronto, Kanada
17. San Jose, Kosta Rika
18. Dallas, Amerika Serikat (AS)
19. Houston, AS
20. Washington, D.C., AS

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
8 Pesona Taman Hijau...
8 Pesona Taman Hijau di Jakarta, Seru untuk Kongkow dan Healing
10 Lokasi Wisata Murah...
10 Lokasi Wisata Murah di Kota Tua Jakarta, Nomor 4 Terinspirasi Pesona Sungai Indah di Korea
10 Kuliner Malam Murah...
10 Kuliner Malam Murah di Jakarta, Ada yang Lauk Daging Sapi hanya Rp10. 000
7 Destinasi Wisata Jakarta...
7 Destinasi Wisata Jakarta Paling Banyak Dikunjungi, Ancol Juaranya
6 Kota Bawah Tanah Misterius...
6 Kota Bawah Tanah Misterius di Dunia, Nomor 4 Bisa Menampung 1 Juta Orang
4 Kota dengan Kualitas...
4 Kota dengan Kualitas Udara Terbaik di Dunia, Bikin Betah Liburan
3 Kota dengan Janda...
3 Kota dengan Janda Terbanyak di Kalimantan, Nomor 2 Penyebabnya Bikin Ngelus Dada
6 Kota Tersepi di Indonesia,...
6 Kota Tersepi di Indonesia, Nomor 3 Penduduknya Cuma 67 Jiwa per Kilometer
3 Kota di Banten dengan...
3 Kota di Banten dengan Janda Terbanyak, Jumlahnya Bikin Ngelus Dada
Rekomendasi
Pengurus DPP Hanura...
Pengurus DPP Hanura Periode 2024-2029 Dikukuhkan, Ada Eks Pimpinan KPK dan Hakim MK
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Oppo, Jangan Sampai Keliru!
Mengenal Klausul Rehidrasi...
Mengenal Klausul Rehidrasi dalam Tinju: Aturan yang Disorot Jelang Duel Eubank Jr vs Conor Benn
Berita Terkini
Kondisi Terakhir Bunda...
Kondisi Terakhir Bunda Iffet sebelum Meninggal, Sempat Dirawat Intensif
1 jam yang lalu
Profil Bunda Iffet,...
Profil Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank yang Meninggal Dunia di Usia 87 Tahun
1 jam yang lalu
Jenazah Bunda Iffet...
Jenazah Bunda Iffet Akan Dimakamkan di TPU Karet Bivak
1 jam yang lalu
Kabar Duka, Bunda Iffet...
Kabar Duka, Bunda Iffet Meninggal Dunia Usai Dirawat di Rumah Sakit
1 jam yang lalu
Richeese Pizza Kini...
Richeese Pizza Kini Hadir di Indonesia, Berikan Sensasi Baru Buat Pecinta Kuliner Tanah Air
5 jam yang lalu
Ammar Zoni Siap Hirup...
Ammar Zoni Siap Hirup Udara Bebas? Ini Penjelasan Kuasa Hukumnya
5 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved