Coworking Space GoWork Surabaya Penuh! MNC Land x GoWork Siapkan Space Baru

Rabu, 03 November 2021 - 19:28 WIB
loading...
A A A

Di sekitar sini juga terdapat pilihan tempat hangout seperti kafe modern yang instagramable dan kuliner otentik khas Jawa Timur yang bisa dinikmati usai office hour atau saat jam makan siang. Selain itu, coworking space ini memiliki pemandangan city view dari ketinggian yang bisa jadi pelipur lara di kala penat.

General Manager Office Leasing, Coworking Space & Event Venue MNC Land, Winda F. Wantania menyampaikan MNC Land bekerja sama dengan GoWork untuk menghadirkan coworking space yang kini menjadi tren sebagai konsep ruang kerja baru di era yang dinamis.

“Tentu dengan pengalaman yang dimiliki oleh GoWork sebagai operator coworking space terpercaya di Indonesia, kami sangat optimis GoWork Surabaya ini akan menjadi coworking space favorit di Kota Surabaya, serta turut mendukung pertumbuhan startup lokal dengan menyediakan ruang kerja yang ramah di kantong, namun tetap nyaman dengan fasilitas lengkap,” ucap Winda beberapa waktu lalu.

GoWork Surabaya menyediakan pilihan fasilitas dengan standar terbaik untuk menunjang berbagai aktivitas, seperti coworking daily & monthly pass, private offices, dedicated desks, coworking spaces, meeting rooms, event spaces, dan community events.

Selain lokasinya yang strategis, fasilitas yang ditawarkan oleh GoWork Surabaya terbilang sangat lengkap, mulai dari akses internet berkecepatan tinggi, ruang meeting, area tunggu dan publik yang luas, exclusive event & workshop, gratis air mineral, kopi, dan teh, serta dan masih banyak lagi fasilitas lainnya yang bisa Anda nikmati.


“Kami menawarkan fasilitas dan layanan terlengkap untuk kebutuhan ruang kerja Anda di Kota Surabaya, mulai dari coworking space, meeting room, event space, hingga private office,” ucapnya.

Untuk info lebih lanjut mengenai coworking space di GoWork Surabaya, hubungi 0811 996 8896 atau 021 3000 6718. Jangan lupa ikuti terus akun Instagram @mncland dan kunjungi www.mncland.com untuk mendapatkan berbagai informasi menarik lainnya.
(dra)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2363 seconds (0.1#10.140)