Berat Badan Bertambah saat Ramadhan? 5 Kebiasaan Ini Penyebabnya

Senin, 11 April 2022 - 09:23 WIB
loading...
Berat Badan Bertambah...
Banyak orang cenderung mengalami penambahan berat badan selama Ramadhan. Foto/Ilustrasi/Freepik
A A A
MAKASSAR - Selama Ramadhan , banyak orang yang cenderung mengalami penambahan berat badan . Hal itu dipicu oleh banyak kebiasaan, termasuk mengonsumsi makanan dengan porsi jumbo saat berbuka puasa. Diperparah dengan kurangnya aktivitas fisik.

Padahal, terbukti bahwa pengaturan pola makan dengan baik saat bulan suci Ramadhan adalah cara paling efektif dalam meningkatkan kesehatan dan umur panjang. Selain itu, puasa selama Ramadhan, jika dilakukan dengan benar, dapat mendorong penurunan berat badan.



1. Kurangnya perencanaan

Buatlah rencana untuk diet Anda. Apakah Anda akan mengonsumsi makanan sehat dan bergizi saat berbuka puasa dan apakah Anda memiliki pilihan sahur yang sehat di dapur Anda? Sertakan makanan yang kaya karbohidrat kompleks dan serat seperti biji-bijian, buah dan sayuran serta daging tanpa lemak, ayam atau ikan dan produk susu rendah lemak.

Tak hanya itu, biasakan melakukan beberapa kardio sebelum berbuka puasa, dan beberapa latihan beban setelahnya. Buatlah rencana untuk tidur Anda. Apakah Anda akan tidur lebih awal dan bangun untuk sahur, atau tidur larut malam dan tidur siang sebelum berbuka puasa? Amankan 7-8 jam tidur Anda di bulan Ramadhan .

2. Dehidrasi

Tetap terhidrasi adalah kunci untuk menurunkan berat badan selama Ramadhan. Minum cukup cairan tidak hanya akan mencegah Anda dari dehidrasi saat berpuasa, tetapi juga akan mengontrol keinginan untuk mengonsumsi gula setelah berbuka. Minumlah setidaknya delapan gelas air selama jam-jam non-puasa.

3. Makan berlebihan saat buka puasa

Berbuka puasa sebaiknya dengan mengonsumsi porsi makanan yang cukup. Sebagai aturan praktis, jangan melebihi jumlah atau porsi makanan Anda untuk makan siang atau makan malam. Buka puasa Anda dengan makanan penurun berat badan yang tinggi serat, air, dan protein.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2037 seconds (0.1#10.140)