3 Film Barat yang Tidak Lulus Sensor LSF Indonesia, Dilarang Tayang Gegara Adegan Vulgar dan Sadis

Rabu, 07 September 2022 - 15:11 WIB
loading...
3 Film Barat yang Tidak Lulus Sensor LSF Indonesia, Dilarang Tayang Gegara Adegan Vulgar dan Sadis
Film barat yang tidak lulus sensor LSF Indonesia terpaksa tidak bisa tayang di bioskop Tanah Air. Karena alasa tertentu, film barat ini tidak bisa melenggang. Foto/Imdb
A A A
JAKARTA - Film barat yang tidak lulus sensor LSF (Lembaga Sensor Film) Indonesia terpaksa tidak bisa tayang di bioskop Tanah Air. Karena alasa tertentu, film barat ini tidak bisa melenggang bebas di Indonesia.

Sudah semestinya setiap film layar lebar, termasuk pula film barat harus melalui LSF terlebih dahulu. Jika ada hal-hal yang dirasa tak pantas ditayangkan, maka film tersebut pun tidak akan lulus sensor.

Seperti halnya beberapa film barat berikut ini. Penayangannya dibatalkan karena tak mengantongi izin dari LSF lantaran banyaknya adegan vulgar hingga sadis dalam ceritanya.

Berikut daftar film barat yang tidak lulus sensor LSF Indonesia seperti dirangkum dari berbagai sumber, Rabu (7/9/2022).



1. Balibo

3 Film Barat yang Tidak Lulus Sensor LSF Indonesia, Dilarang Tayang Gegara Adegan Vulgar dan Sadis

Foto/Imdb

Film barat yang dilarang tayang oleh LSF ada Balibo. Film yang dirilis pada 2009 ini mengisahkan peristiwa berdarah di Balibo yang melibatkan lima wartawan Australia.

Pada 1975, Indonesia tercatat mengintegrasikan wilayah bekas jajahan Portugal di ujung Pulau Timor. Wartawan Australia yang dikirim ke daerah tersebut dikabarkan tewas.

2. Teeth

3 Film Barat yang Tidak Lulus Sensor LSF Indonesia, Dilarang Tayang Gegara Adegan Vulgar dan Sadis

Foto/Imdb

Teeth menjadi salah satu film barat yang tak lulus sensor sehingga dilarang tayang di Indonesia. Alasannya, Teeth mengandung adegan vulgar hingga sadis.

Diceritakan seorang remaja anti seks bernama Dawn yang pada akhirnya bertemu Tobey. Pria itu juga sama-sama berada dalam grup anti-seks.

Mereka saling jatuh cinta dan Tobey memaksa Dawn berhubungan seks. Namun Dawn tetap melawan.

Anehnya, perlawanan bukan hanya dari diri Dawn, tetapi juga vaginanya yang ternyata memiliki gigi. Dawn lantas mencari informasi tentang gigi yang ada di vagina miliknya.

3. Irreversible

3 Film Barat yang Tidak Lulus Sensor LSF Indonesia, Dilarang Tayang Gegara Adegan Vulgar dan Sadis

Foto/Imdb

Film barat berjudul Irreversible tak lulus sensor karena memunculkan adegan brutal, vulgar, dan tak manusiawi. Dibintangi oleh Vincent Cassel sebagai Marcus dan Albert Dupontel sebagai Pierre, mereka dikisahkan mencari pria gay bernama Le Tennia di sebuah bar.

Saat Le Tennia ditemukan oleh Marcus, keduanya malah berkelahi secara brutal. Bahkan, Marcus hampir menjadi korban pemerkosaan pria yang diduga Le Tennia.

(dra)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1667 seconds (0.1#10.140)