Menikah dengan Kaesang Pangarep, Followers Erina Gudono di Instagram Meningkat Drastis

Sabtu, 10 Desember 2022 - 12:13 WIB
loading...
Menikah dengan Kaesang...
Pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono mendapat sorotan yang besar dari netizen. / Foto: Instagram @erinagudono
A A A
JAKARTA - Pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono mendapat sorotan yang besar dari netizen. Followers Erina di media sosial Instagram pun terpantau meroket drastis, tembus hingga ratusan ribu orang.

Hingga berita ini tayang Sabtu (10/12/2022) siang, followers Erina sudah menyentuh 328 ribu. Jumlahnya naik sekitar 100 ribuan dari hari sebelumnya, yang hanya menyentuh angka 200 ribuan.

Kenaikan jumlah followers Erina dipastikan terus naik seiring dengan prosesi pernikahannya dengan pemilik usaha Sang Pisang tersebut. Tidak sedikit netizen yang penasaran dengan sosoknya.

Baca juga: Ini Dua Menteri yang Akan Jadi Saksi Nikah Kaesang dan Erina

Hal itu wajar terjadi, mengingat Kaesang sendiri merupakan anak Presiden Jokowi. Selain itu, Kaesang juga dikenal sebagai sosok yang humble dengan segudang bisnis yang dijalankan.

Menikah dengan Kaesang Pangarep, Followers Erina Gudono di Instagram Meningkat Drastis

(Foto: Tangapan layar Instagram @erinagudono)

Kenaikan jumlah followers Erina sebenarnya bukan terjadi baru-baru ini. Sejak dikabarkan menjalin kedekatan dengan Kaesang pada Juni lalu, jumlah followersnya terus merangkak naik.



Kala itu followers Erina di Instagram hanya menyentuh 30 ribuan. Seiring dengan pemberitaannya dengan Kaesang yang terus bergulir, Erina sontak menjadi perhatian publik Tanah Air.

Baca juga: Akad Nikah Kaesang-Erina Digelar Hari ini, Berikut Jadwal Rangkaian Acaranya

Erina dan Kaesang sendiri akan melangsungkan akad nikah di Pendopo Agung Ambarrukmo, Yogyakarta pada Sabtu (10/12/2022) siang. Adapun tamu undangan yang hadir dibatasi hanya 150 undangan saja.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1983 seconds (0.1#10.140)