8 Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi di Usia Muda, Mudah Tanpa Obat

Jum'at, 16 Desember 2022 - 07:06 WIB
loading...
A A A
Merokok juga dapat meningkatkan kolesterol baik. Kolesterol jenis ini membantu menghilangkan kolesterol jahat dari aliran darah dan mencegahnya menumpuk di arteri.

3. Menurunkan Berat Badan

Kelebihan berat badan dapat menyebabkan peradangan, yang pada gilirannya dapat meningkatkan kadar kolesterol. Menurunkan berat badan dapat membantu mengurangi peradangan dan meningkatkan keseimbangan kolesterol yang sehat dalam tubuh.

Selain itu, sel-sel lemak menghasilkan hormon yang dapat meningkatkan kadar kolesterol. Ketika menurunkan berat badan, Anda mengurangi sel-sel lemak dalam tubuh yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol

4. Tidur Cukup

Tidur yang cukup sangat penting untuk menjaga kadar kolesterol yang sehat. Tidur membantu tubuh mengatur metabolisme dan mengurangi peradangan. Ketika tidak cukup tidur, tubuh memproduksi lebih banyak hormon stres kortisol, yang dapat meningkatkan peradangan dan menyebabkan kolesterol lebih tinggi.

Selain itu, ketika kurang tidur, tubuh cenderung membuat pilihan makanan yang tidak sehat dan makan makanan tinggi lemak jenuh, yang juga dapat berkontribusi pada kadar kolesterol yang lebih tinggi.



5. Atasi Stres

Stres menghasilkan hormon yang meningkatkan tekanan darah, detak jantung, dan kemungkinan serangan jantung dan stroke. Itu juga bisa membuat seseorang makan tidak sehat, kurang tidur dan minum lebih banyak.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0880 seconds (0.1#10.140)