Haruka Nakagawa ke Jepang Utamakan Ketemu Teman Ketimbang Keluarga, Ini Alasannya

Selasa, 27 Desember 2022 - 12:05 WIB
loading...
Haruka Nakagawa ke Jepang...
Haruka Nakagawa saat berbincang dengan Vincent dan Desta. Foto/YouTube Vindes
A A A
Penyanyi Haruka Nakagawa yang akrab dipanggil Haruka baru saja pulang kampung ke tanah kelahirannya di Jepang . Ironisnya, ia malah memilih mendahulukan untuk bertemu teman-temannya ketimbang keluarga sendiri.

Sejatinya, kepulangan Haruka ke Jepang sekaligus menjalani syuting bersama salah satu brand minuman herbal ternama. Selain Haruka, presenter Vincent dan Desta juga terlibat dalam proses syuting tersebut.

Setibanya di Jepang, Haruka disinyalir langsung bermain dengan teman-temannya.

"Jadi Haruka ini ke Jepang itu kan biasanya mengunjungi keluarganya pulang, dia enggak, ini aneh nih," ucap Desta dilansir dari tayangan YouTube Vindes, Selasa (27/12/2022).



Mendengar ucapan Desta, Vincent yang duduk sembari memangku gitarnya pun membenarkan hal tersebut. Keduanya kompak menilai perilaku Haruka cukup aneh.

"Elo tuh harusnya kalo pulang, elo kangen sama keluarga di rumah, ini malah main ama temen-temennya," ucap Desta seraya menasehati mantan anggota JKT 48 tersebut.

"Ya kan namanya juga kerja aku datangnya," sahut Haruka.

Vincent lantas mengelak jawaban Haruka ini. Menurut Vincent, Haruka harus mendahulukan pertemuan dengan keluarganya ketika pergi ke Jepang.

"Enggak, gue inget banget kita kerjanya hari ketiga gitu, keluar dari hotel ketemu (Haruka), eh dari mana lo? lagi ama temen-temen, udah ketemu keluarga? belum nanti aja," jelas Vincent mengingat pembicaraannya dengan Haruka saat di Jepang.

Meski demikian, Haruka mengaku bahwa ia tetap menemui keluarganya di Jepang ketika keperluan syuting bersama Vincent dan Desta rampung.

Bahkan, Haruka berencana akan pulang dan menemui keluarganya di Jepang lagi pada momen akhir tahun ini.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1879 seconds (0.1#10.140)