Ini Alasan Mengapa Para Ibu Harus Ikuti Program KB

Jum'at, 20 Januari 2017 - 03:30 WIB
Ini Alasan Mengapa Para Ibu Harus Ikuti Program KB
Ini Alasan Mengapa Para Ibu Harus Ikuti Program KB
A A A
JAKARTA - Program keluarga berencana (KB) dengan slogan 2 Anak Lebih Baik terus disosialisasikan oleh pemerintah. Guna tercapainya progam ini, para ibu pun dianjurkan untuk menggunakan alat kontrasepsi. Baik berupa pil KB atau kondom.

Kendati demikian, jarak usia antara anak pertama dan kedua juga harus diperhatikan. Direktur Kesehatan Keluarga Kementerian Kesehatan RI, dr Eni Gustina, MPH menjelaskan, hal ini bertujuan agar ibu bisa lebih fokus mengurus sang buah hati.

"Ibu perlu mengasuh anaknya dengan sempurna dan optimal. Harus fokus. Jarak kehamilan sebaiknya juga diperhatikan. Sebaiknya 4-5 tahun. Karena itu, ibu perlu melakukan KB," papar dr Eni saat acara ulang tahun DKT ke-20 di Plaza Senayan, Jakarta, Kamis (19/1/2017).

Sementara sebelum memilih jenis kontrasepsi yang akan digunakan, Eni menyarankan setiap pasangan suami istri (pasutri) sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu. Ini bisa dilakukan melalui dokter atau bidan.

"Bidan akan memberikan informasi terlebih dahulu mengenai apa saja jenis kontrasepsi, efektivitasnya, dan cara kerjanya,” kata dia.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4109 seconds (0.1#10.140)