3 Manfaat Kayu Manis untuk Penderita Diabetes, Bantu Pengelolaan Gula Darah

Kamis, 20 Juli 2023 - 16:50 WIB
Beberapa penelitian menyebutkan, kayu manis akan bermanfaat untuk memperlambat laju pengosongan makanan dari perut. Selain itu, kandungannya juga diyakini bisa membantu penurunan gula darah dengan memblokir enzim pencernaan yang memecah karbohidrat di usus kecil.



2. Tinggi Antioksidan untuk Tangkal Stres Oksidatif

Antioksidan bisa membantu tubuh mengurangi masalah seperti stres oksidatif, sejenis kerusakan sel akibat radikal bebas berbahaya. Kondisi ini telah banyak dikaitkan dengan kemunculan sejumlah penyakit kronis, termasuk diabetes tipe 2.

Kandungan antioksidan sendiri bisa ditemukan pada sejumlah bahan alami. Dari sekian banyak, salah satunya adalah kayu manis. Sebuah penelitian menunjukkan, konsumsi 1.500 miligram kayu manis setiap hari bisa membantu peningkatan kadar antioksidan yang signifikan.

3. Tingkatkan Sensitivitas Insulin

Pada tubuh penderita diabetes bisa terjadi kondisi seperti pankreas tidak mampu menghasilkan cukup insulin hingga sel tidak merespons insulin dengan baik. Akibatnya, terjadilah kadar gula darah yang tinggi.

Kayu manis memiliki manfaat menurunkan gula darah dan melawan diabetes. Caranya adalah dengan meniru efek insulin dan meningkatkan aliran glukosa ke sel.

Tak hanya itu, kayu manis juga membantu penurunan gula darah dengan meningkatkan sensitivitas insulin. Hal ini membuat tugas insulin pada tubuh menjadi lebih efektif ketika mendistribusikan gula ke dalam sel.

Itulah sejumlah manfaat kayu manis terhadap penderita diabetes yang perlu diketahui. Semoga bermanfaat.
(tsa)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More