Segini Gaji Anggota BTS selama Wajib Militer, Paling Besar Jin
Kamis, 04 Januari 2024 - 06:00 WIB
Foto/Koreaboo
Sebagai seorang sersan, gaji bulanan pemilik nama asli Kim Seokjin ini dilaporkan sebesar USD775 atau setara dengan Rp12 juta. J-Hope, anggota BTS kedua yang mendaftar wajib militer, saat ini menjabat sebagai kopral.
Dia dilaporkan menerima gaji sebesar USD620 atau Rp9,6 juta per bulan. Gaji tertinggi berikutnya adalah Suga, yang merupakan seorang prajurit dengan penghasilan bulanannya saat ini mencapai USD527 atau Rp8,1 juta.
Foto/Koreaboo
Terakhir, RM, Jimin, V, dan Jungkook yang semuanya mendaftar wajib militer bersamaan yakni 11 dan 12 Desember 2023, masih menjalani pelatihan dasar selama lima minggu. Selama periode ini, gaji standar peserta pelatihan adalah USD465 atau Rp7,2 juta.
Di antara keempat anggota BTS tersebut, gaji pemilik nama asli Kim Taehyung itu diperkirakan akan meningkat lebih tinggi dibandingkan yang lain. Ini karena dia akan bergabung dengan Tim Tugas Khusus elit setelah pelatihannya.
Foto/Koreaboo
Lihat Juga :
tulis komentar anda