Resorts World Cruises Tambah Armada, Star Scorpio Berlabuh di Jakarta Maret 2025

Senin, 23 Desember 2024 - 12:40 WIB
Setelah berangkat dari Singapura, Star Scorpio akan berlanjut berlayar ke Melaka di Malaysia. Kapal tersebut kemudian akan tiba keesokan harinya pada pukul 7 pagi dengan waktu berlabuh selama 12 jam. Setelah turun kapal, para penumpang dapat menikmati perjalanan dengan perahu melalui Sungai Melaka ke terminal pelabuhan.

Dari terminal tersebut, para penumpang bisa berjalan kaki ke Heart of Melaka, suatu situs yang terdaftar sebagai UNESCO World Heritage Site yang menampilkan bangunan kolonial berwarna merah di Dutch Square serta Jonker Street yang terkenal dengan tujuan belanja, makan, dan pertunjukan. Para penumpang juga akan memiliki waktu cukup untuk mampir ke Kuala Lumpur yang berjarak beberapa jam saja.



Star Scorpio akan mengakhiri perjalanan 6 Hari / 5 Malam di Samudra dengan berlayar sehari lagi sebelum berlabuh di Jakarta pada pukul 7 pagi, agar para penumpang bisa langsung bekerja atau kembali ke keluarga masing-masing.

Sebelum beroperasi tahun 2025, Star Scorpio akan mengalami renovasi dan upgrade senilai 50 Juta Dolar di Singapura dan akan dilengkapi dengan banyak restoran, bar, ruang pertunjukan, dan fasilitas rekreasi lainnya. Sebagaimana Kapal Pesiar Resorts World Cruises lainnya, Star Scorpio akan menampilkan berbagai program, pesta, dan aktivitas yang menakjubkan di atas kapal pesiar.
(dra)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More