Waspada Jangan Sembarang Makan Kepiting Hidup, Ini Dampak Buruknya Bagi Kesehatan
Minggu, 30 Oktober 2022 - 20:55 WIB
JAKARTA - Belum lama ini seorang pria asal Tiongkok menderita sakit parah, setelah dia memakan kepiting hidup. Kabarnya, aksi memakan kepiting hidup merupakan tindakan balas dendam karena kepiting itu mencapit putrinya.
Menurut laporan South China Morning Post, pria yang diketahui bernama Lu tersebut, dikabarkan menelan seluruh kepiting berukurang kecil, kemudian di rawat di rumah sakit dua bulan kemudian karena sakit punggung.
Laporan medis Lu menunjukan, bahwa adanya perubahan patologi di dada, perut, hati dan sistem pencernaan. Namun, tim dokter belum bisa mengidentifikasi penyebab pastinya.
"Kami berulang kali bertanya apakah dia pernah makan buruan, atau sesuatu yang tidak biasa, apa pun yang bisa menyebabkan alergi. Dia mengatakan tidak pernah," ujar Dr Cao Qian, direktur departemen sistem pencernaan di Rumah Sakit Sir Run Run Shaw di Hangzhou.
Namun, akhirnya istri Lu buka suara terhadap apa yang telah dimakan suaminya. Istrinya mengatakan bahwa Lu pernah membalas dendam pada kepiting dan memakannya hidup-hidup.
“Saya bertanya kepada istrinya, 'Mengapa dia makan kepiting hidup?' Dia berkata, 'Lu ingin membalas dendam untuk putri saya'," jelas Dr Cao.
Lebih lanjut Dr Cao menjelaskan, bahwa putri dari pria tersebut dicapit oleh kepiting kecil saat mereka menyeberangi aliran air, dan Lu sangat marah.
Efek dari memakan Kepiting hidup-hidup tersebut, ketika dilakukan tes darah lebih lanjut pada Lu, dia terinfeksi tiga parasit yang mudah tertular setelah memakan daging mentah.
Menurut laporan South China Morning Post, pria yang diketahui bernama Lu tersebut, dikabarkan menelan seluruh kepiting berukurang kecil, kemudian di rawat di rumah sakit dua bulan kemudian karena sakit punggung.
Laporan medis Lu menunjukan, bahwa adanya perubahan patologi di dada, perut, hati dan sistem pencernaan. Namun, tim dokter belum bisa mengidentifikasi penyebab pastinya.
"Kami berulang kali bertanya apakah dia pernah makan buruan, atau sesuatu yang tidak biasa, apa pun yang bisa menyebabkan alergi. Dia mengatakan tidak pernah," ujar Dr Cao Qian, direktur departemen sistem pencernaan di Rumah Sakit Sir Run Run Shaw di Hangzhou.
Namun, akhirnya istri Lu buka suara terhadap apa yang telah dimakan suaminya. Istrinya mengatakan bahwa Lu pernah membalas dendam pada kepiting dan memakannya hidup-hidup.
“Saya bertanya kepada istrinya, 'Mengapa dia makan kepiting hidup?' Dia berkata, 'Lu ingin membalas dendam untuk putri saya'," jelas Dr Cao.
Lebih lanjut Dr Cao menjelaskan, bahwa putri dari pria tersebut dicapit oleh kepiting kecil saat mereka menyeberangi aliran air, dan Lu sangat marah.
Efek dari memakan Kepiting hidup-hidup tersebut, ketika dilakukan tes darah lebih lanjut pada Lu, dia terinfeksi tiga parasit yang mudah tertular setelah memakan daging mentah.
Lihat Juga :
tulis komentar anda