6 Produk Kecantikan Berbahaya tapi Masih Digunakan, Penasaran Apa Saja?

Jum'at, 12 Mei 2023 - 08:21 WIB
loading...
A A A
Hal ini dapat mengakibatkan penyakit bakteri tertentu seperti kista pada mata yang berbahaya. Jangan lupa untuk perhatikan tanggal kedaluwarsa sebelum menggunakan produk-produk maskara dan kosmetik lainnya.



4.Setting Powder

6 Produk Kecantikan Berbahaya tapi Masih Digunakan, Penasaran Apa Saja?

Foto/mybest

Setting powder masuk jajaran kosmetik yang sangat populer.Namun, Anda mungkin menempatkan diri dalam bahaya ketika mencoba untuk menggunakan produk ini.

Produk kecantikan populer ini mengandung bahan-bahan seperti titanium dioksida dan polytetrafluoroethylene. Keduanya dapat terbukti berbahaya dan menyebabkan iritasi mata dan paru-paru, nyeri dada, lesu, muntah dan juga diare.

5.Blush On

6 Produk Kecantikan Berbahaya tapi Masih Digunakan, Penasaran Apa Saja?

Foto/pexels.com

Blush on seharusnya membawa kehidupan dan warna kembali ke wajah kalian, bukankah begitu?
Menurut penelitian, blush on mengandung dua bahan yaitu polyoxymethylene urea dan quaternium-15.

Polyoxymethylene urea adalah polimer sintetis yang digunakan oleh industri kosmetik untuk membentuk lapisan luar mikrokapsul (yang menahan warna dalam blush on). Kedua kandungan ini dapat menyebabkan alergi pada kulit apabila digunakan dalam jumlah yang banyak.

6.CC Cream

6 Produk Kecantikan Berbahaya tapi Masih Digunakan, Penasaran Apa Saja?

Foto/oriflame

Digunakan untuk mengatasi perubahan warna apa pun seperti kemerahan, kusam, dan lingkaran hitam, krim CC telah memikat banyak orang. Namun krim CC telah diumumkan sebagai krim yang berbahaya karena adanya kandungan akrilamida yang dianggap dapat memicu pertumbuhan kanker.

Bahan lain yang harus diperhatikan dalam krim CC adalah oxybenzone dan retinyl palmitate (vitamin A). Oxybenzone, ditemukan di sekitar 20% krim CC, adalah bahan tabir surya yang banyak digunakan yang dapat menembus kulit, menyebabkan reaksi alergi pada kulit, dan dapat mengganggu hormon.

Sumber: listverse.com
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2229 seconds (0.1#10.140)
pixels