Pecah! Penampilan para Cosplayer di Comic Con x DG Con 2023, Artis hingga Pengunjung Luar Kota

Minggu, 05 November 2023 - 09:31 WIB
loading...
Pecah! Penampilan para...
Ajang Comic Con x DG Con tengah berlangsung dua hari yakni pada 4-5 November di Jakarta Convention Center. Foto/MPI/Annastasya Rizqa
A A A
JAKARTA - Ajang Comic Con x DG Con tengah berlangsung dua hari yakni pada 4-5 November di Jakarta Convention Center. Momen pembukaan ajang ini pada Sabtu (4/11/2023) begitu pecah dengan hadirnya para cosplayer.

Cosplayer dari berbagai karakter memang terpantau memeriahkan jalannya opening ceremony Indonesia Comic Con 2023. Acara pembukaan itu sendiri ditandai dengan pemukulan gong bersama oleh Andita Tirta dan Dimitri Putra selaku Manager Gaming Studio.

“Tujuan kita mau celebrate your passion, di sini ada banyak teman-teman cosplayer. Semoga teman-teman yang datang ke sini terhibur. Banyak banget keseruan yang bisa dicari di event ini,” ungkap Andita Tirta di Plenary Hall, JCC, Jakarta Pusat, Sabtu (4/11/2023).

Puluhan cosplayer dari berbagai karakter fiksi tampak memadati acara. Riuh para cosplayer yang hadir sukses memberi keramaian para di opening ceremony tersebut.



“Acaranya banyak banget sih sebenarnya. Selain ajang para cosplayer, juga ada movie launching dan benar-benar ini jadi ajang selebrasi buat pop culture,” tutur Andita.

Artis maupun pengunjung lain sama-sama antusias menampilkan cosplay mereka. Seperti Vika Chu, bintang series Vision+ Second Account yang datang dengan membawa karakter animasi Sailor Moon.

“Sekarang aku cosplay pakai kostum Sailor Moon, karena series Second Account sendiri akan menceritakan tentang tokoh yang gemar cosplay,” kata Vika.

Ada juga Kirika, pengunjung asal Surabaya, yang tampil dengan cosplay andalannya. Ia rela datang jauh-jauh untuk menunjukkan penampilannya di Indonesia Comic Con X DG Con 2023 menggunakan kostum yang berasal dari salah satu karakter game online, yakni League of Legends.

Kirika tampil total untuk menjadi karakter fiksi favoritnya itu. Terlihat dia mengenakan mini dress berwarna putih dengan aksesori bandana dan sarung tangan berwarna serupa.

Adapun acara pop culture terbesar di Indonesia ini dijamin tidak akan kalah meriah dibandingkan Indonesia Comic Con Pop Asia yang digelar pada Juni 2023. Pasalnya, Indonesia Comic CON x DG Con dimeriahkan oleh banyak cosplayer yang menyerupai berbagai karakter, baik karakter komik, anime, hingga gim.

Antusias para pengunjung pun begitu terlihat di hari pertama ini. Para pengunjung yang hadir mulai antre memadati pintu masuk. Mereka pun berbondong-bondong mengenakan kostum dan busana yang unik sebagai bentuk antusias dalam mengikuti acara ini.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2439 seconds (0.1#10.140)