Jadi Pembuka, Logonta dan Duo R&D Raih Angka Tinggi

Senin, 18 Maret 2019 - 22:16 WIB
Jadi Pembuka, Logonta dan Duo R&D Raih Angka Tinggi
Jadi Pembuka, Logonta dan Duo R&D Raih Angka Tinggi
A A A
JAKARTA - Rising Star Indonesia season 3 memasuki babak Super 9, Senin (18/3/2019). Sebanyak 9 kontestan dengan berbagai latar belakang dan kemampuan bernyanyi yang hebat tampil memberikan persembahan terbaiknya. Seperti halnya Logonta Tarigan.

Pria bersuara merdu ini didapuk menjadi kontestan pembuka sekaligus penentu standar vote bagi kontestan lainnya. Selain itu, menjadi penampil pertama, Logota juga menyanyi dengan layar terbuka. Membawakan lagu Better Now dari Post Malone, Logonta berhasil membuat standar tinggi yaitu sebesar 78% dan dipastikan melaju ke babak Super 7.

"Menurut aku, meski malam ini bukan penampil terbaik tapi kamu enjoy tapi banyak pitchy di setiap ujung-ujung. Itu harus hati-hati karena lagunya cepet. Nggak boleh banyak layback. Karena tuntutan lagunya seperti ini, kamu harus tetap dalam temponya," nilai Rossa.

Berbeda dengan Rossa, expert lainnya yaitu Judika menyukai penampilan pembuka Logonta. Menurut Judika, Logonta berhasil membawakan lagu ini. Logonta juga dinilai menantang dirinya dengan membawakan lagu yang tak biasa ia nyanyikan.

"Aku seneng banget sama penampilan pembuka malam ini. Jadi udah beberapa minggu kamu di sini, kamu salah satu orang yang menantang diri kamu ke dalam tantangan dan menurut aku, kamu cukup berhasil. Aku suka di bagian belakang, kamu nari sambil nyanyi. Kamu menantang dirimu nggak bawa lagu yang selalu kamu bawain," puji Judika.

Setelah Logonta berhasil membuka panggung Rising Star Indonesia, penampilan dilanjutkan dengan kontestan asal Kupang, yakni R&D. Membawakan lagu Rame-Rame Medley Timur, duo ini sukses mendapatkan presentase tinggi sebesar 74%, empat yes serta satu standing applause dari expert Rossa. Penampilan R&D kali ini dinilai Rossa menunjukkan kekompakan dua kontestan tersebut.

"Kalau menurut aku, malam ini kalian membuktikan kekompakan keduanya. Aku suka bagian di ending kalian, sahut-sahutan. Yang aku salut, kalian nyanyi lagu daerah. Keren banget itu. Aku suka koreonya, aku suka semangatnya, aku suka R&D," tutur Rossa.

Babak Super 9 menampilkan 9 kontestan Rising Star Indonesia, Senin (18/3/2019). Mereka bersaing mendapatkan angka tertinggi agar bisa lolos ke babak berikutnya. Kontestan dengan nilai terendah dipastikan tersingkir dari ajang ini.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5609 seconds (0.1#10.140)